Selain kudu melewatkan dua partai kualifikasi Piala Dunia 2022 melawan Kazakstan (13/11/2021) dan Finlandia (16/11/2021), problem lebih pelik dialami Manchester United.
Setan Merah terancam tak bisa menggunakan jasanya selama 8-10 pekan ke depan.
Dengan kata lain, Paul Pogba amat mungkin melewatkan pertandingan di sisa kalender 2021 dan baru kembali setelah Tahun Baru 2022.
"Dia akan kembali ke Manchester untuk menjalani perawatan dan evaluasi lebih lanjut," tulis pernyataan resmi Man United, seperti dikutip BolaSport.com dari laman klub.
Baca Juga: Klasemen Liga Inggris 6 Pekan Terakhir - Man United di Zona Degradasi, Kalah dari Norwich City
Melalui keterangan Manchester United pada Selasa kemarin, mereka belum membeberkan durasi pasti untuk pemulihan Pogba.
Dia cuma dinyatakan bakal absen dalam laga terdekat di Liga Inggris menghadapi Watford (20/11/2021).
???? Paul Pogba picked up the thigh problem in France training while taking a shot. [@RMCsport] pic.twitter.com/r07QOAklLJ https://t.co/TVnJgK7fzU
— UtdDistrict (@UtdDistrict) November 8, 2021
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | manutd.com, skysports.com |
Komentar