BOLASPORT.COM - Mantan petarung UFC, Mike Swick, percaya terdapat satu sosok yang dapat menghancukan dominasi Khabib Nurmagomedov.
UFC kehilangan sosok petarung tangguh ketika Khabib Nurmagomedov memutuskan pensiun pada Oktober tahun lalu.
Keputusan pensiun diambil Khabib Nurmagomedov untuk memenuhi amanah ibunya pasca-meninggalnya sang ayah akibat Covid-19 pada Juli 2020.
Padahal Nurmagomedov hanya berjarak satu kemenangan untuk memperpanjang rekor sempurnanya di MMA menjadi 30-0.
Baca Juga: Kehebatan Kamaru Usman Dipandang Sudah Lewati Georges St-Pierre di UFC
Nurmagomedov memang berhasil mendominasi kompetisi di divisi kelas ringan.
Berbekal kemampuan dalam bergulat, Nurmagomedov selalu berhasil mengendalikan pergerakan lawannya dengan gaya bertarung yang agresif.
Di UFC sendiri petarung berjuluk The Eagle tersebut selalu menang dalam 13 pertandingan secara berturut-turut.
Pensiunnya Nurmagomedov membuat publik berandai-andai, siapa yang mampu menghentikan rekor sempurnanya.
Baca Juga: Si Neraka Datang ke UFC, Israel Adesanya Siap Sambut dengan Syarat
Mike Swick yang ikut mengurus American Kickboxing Academy, sasana tempat Nurmagomedov berlatih, membeberkan pendapatnya.
Swick melihat Islam Makhachev sebagai sosok yang bisa mengalahkan Nurmagomedov dalam interviu dengan The Allstar.
Makhachev bukan sosok yang asing bagi Nurmagomedov.
Malahan Nurmagomedov sudah menaruh harapan kepada sahabatnya itu untuk meneruskan legasi petarung asal Dagestan di UFC.
Baca Juga: Bos UFC Ogah Buru-buru Adu Khamzat Chimaev dengan Kamaru Usman
Makhachev pun menunjukkan potensi bagus dengan mengoleksi sembilan kemenangan beruntun.
Kemenangan terkini atas Dan Hooker pada UFC 267 membuat Makhachev diyakini hanya berjarak satu kemenangan untuk menantang petarung juara kelas ringan.
Swick percaya kejutan akan terjadi apabila terdapat kesempatan bagi Makhachev bertarung dengan Nurmagomedov.
Baca Juga: EKSKLUSIF, Islam Makhachev Bicara Jadi Penerus Khabib Nurmagomedov dan Minta Lawan Tangguh dari UFC
"Kami selalu mengatakannya selama bertahun-tahun karena semua orang bertanya-tanya siapa yang bisa mengalahkan Khabib?'," kata Swick, dikutip dari BJPENN.com.
"Siapa yang bisa menandingi Khabib? Dan semua orang mengharapkan kita mengatakan petarung UFC di divisinya atau petarung peringkat dua, petarung nomor tiga."
"Namun, kami selalu mengatakan sosok itu adalah Islam."
"Jika ada orang yang bisa mengalahkan Khabib atau memberikan perlawanan yang bagus atau menangkapnya dan semacamnya, kami percaya itu Islam." tutur Swick.
Baca Juga: Labil seperti Bocah, Legenda UFC Sebut Justin Gaethje Layak Raih Gelar Juara Kelas Ringan
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | bjpenn.com |
Komentar