BOLASPORT.COM - Manajer Persik Kediri, Yahya Alhatiri, bocorkan kriteria pelatih baru tim Macan Putih.
Persik Kediri mengakhiri kerjasama dengan pelatih Joko Susilo di pertengahan kompetisi Liga 1 2021.
Hal terkait penampilan mereka yang kurang maksimal selama seri pertama tim Macan Putih.
Bersama Joko Susilo, Youssef Ezzejjari dkk hanya bisa meraih satu kemenangan, tiga kalah, dan satu seri.
Sehingga, hingga akhir putaran kedua, Persik hanya dikomandoi oleh careteker Alfiat.
Baca Juga: Absen Latihan Arema FC, Striker Singo Edan Pamit Kembali Ke Portugal
Jelang seri ketiga, angin segar menghampiri Persik Kediri, manajer mereka, Yahya Alkatiri, menkonfirmasi jika pelatih baru akan segera datang.
Kemungkinan pelatih akan diperkenalkan Kamis (11/11/2021).
"Insya Allah dalam beberapa hari ini sudah ada di lapangan. Intinya kita berusaha sebaik mungkin supaya kami segera berjalan."
"Mungkin bisa jadi hari Rabu dan Kamis," kata Yahya Alkatiri dilansir BolaSport.com dari laman Tribun Jatim.
Baca Juga: Pecat RD dan Dua Asistennya, Madura United Bangun Pondasi Lagi
Terkait posisi, sementara pelatih baru ini akan menjadi direktur teknik.
Ini dilakukan untuk menunggu proses administrasi yang belum ramoung.
"Terkait kontrak sudah deal dan clear. Sebenarnya pelatih ini akan dipasang sebagai direktur teknik Persik."
"Tetapi sementara ini akan dipasang sebagai pelatih kepala," imbuhnya.
Yahya menegaskan, pelatih baru ini dipastikan pelatih asing dan sudah dekat dengan budaya Indonesia.
Selain itu, dia menambahkan jika kriteria selanjutnya adalah pelatih ini pernah bermain di Indonesia.
"Pelatih ini jelas asing dan sudah lama di Indonesia sangat fasih berbahasa Indonesia."
"Belum pernah melatih di Indonesia, tetapi dia sudah pernah main sebagai pemain di Indonesia," terangnya.
Baca Juga: Jangan Cari di Valencia, Marc Marquez Sibuk Gabung Grup Perampok di Serial TV Money Heist
Untuk Alfiat yang menjadi pelatih sementara, Yahya menjelaskan jika setelah kedatangan pelatih baru, Alfiat akan tetap menjadi aisten pelatih seperti sebelumnya.
"Kami ingin tim ini lebih bagus lagi, untuk Alfiat sebagai asisten pelatih. Posisinya asli sebagai asisten," ujarnya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | Tribun Jatim |
Komentar