BOLAPSORT.COM - Lawan timnas Indonesia di Grup B Piala AFF 2020, timnas Kamboja baru saja menerima bonus senilai Rp 1,8 miliar.
Bonus tersebut didapat setelah timnas Kamboja sukses memenangi tiket ke Kualifikasi Piala Asia 2023.
Sama seperti timnas Indonesia, Kamboja juga harus melewati babak play-off Kualifikasi Piala Asia 2023.
Kamboja berhak melaju ke putaran akhir Kualifikasi Piala Asia 2023 usai menaklukkan Guam dengan agregat 3-1.
Kamboja dan Indonesia kini ditempatkan di pot 4 drawing Kualifikasi Piala Asia 2023.
Bersama Kamboja dan Indonesia, terdapat negara Asia lain di pot 4, meliputi Nepal, Mongolia, Bangladesh, dan Sri Lanka.
Berkat pencapaian tersebut, setiap anggota timnas Kamboja mendapat bonus masing-masing senilai Rp 50 juta.
Tiket lolos Kualifikasi Piala Asia 2023 merupakan hasil terbaik Pasukan Angkor Warriors dalam dua tahun terakhir.
Baca Juga: 5 Pemain yang Dilewatkan Shin Tae-yong untuk Piala AFF, Termasuk Raja Gol Liga 1
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | khmertimeskh.com |
Komentar