Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masih Fit dan Ganteng, Zlatan Ibrahimovic Tak Pusingkan Soal Pensiun

By Lariza Oky Adisty - Rabu, 10 November 2021 | 20:45 WIB
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, merayakan gol ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Minggu (31/10/2021).
TWITTER.COM/CHAMPIONSLEAGUE
Striker AC Milan, Zlatan Ibrahimovic, merayakan gol ke gawang AS Roma dalam laga Liga Italia di Stadion Olimpico, Minggu (31/10/2021).

BOLASPORT.COM - Bomber AC Milan asal Swedia, Zlatan Ibrahimovic, sekali lagi membantah pertanyaan bahwa dia akan pensiun dalam waktu dekat. 

Zlatan Ibrahimovic sudah menginjak usia 40 tahun. 

Namun, dia belum menunjukkan tanda akan pensiun. Ibrahimovic pun masuk skuad Swedia untuk kualifikasi Piala Dunia 2022

Zlatan Ibrahimovic secara terbuka mengatakan tak punya rencana untuk gantung sepatu dalam waktu dekat. 

“Saya tidak punya patokan waktu khusus untuk berhenti. Saya ingin terus bermain selama mungkin dan tidak memikirkan kapan akan pensiun,” kata Ibrahimovic. 

“Saya tidak ingin punya perasaan sedih saat mundur sebagai pesepak bola, atau berpikir bahwa saya sebenarnya masih punya kesempatan bermain lagi.” 

Ibrahimovic pun optimistis tetap bisa menunjukkan penampilan terbaiknya meski kerap diganggu cedera. 

Kendati demikian, performanya boleh dibilang tetap oke. 

Baca Juga: Ingin Franck Kessie Bertahan, AC Milan Dipalak Rp148 Miliar per Musim

Ia mencetak 30 gol dari total 54 penampilan untuk AC Milan sejak bergabung dengan klub itu pada Januari 2020. 

Alhasil, sosok yang pernah memperkuat Manchester United dan Paris Saint-Germain tersebut menjadi pencetak gol tertua keempat dalam sejarah Liga Italia

“Musim lalu saya lebih sering cedera dibanding sebelumnya, tetapi itu karena saya selalu melawan rasa sakit setiap saat. Saya selalu memberi 200 persen setiap tampil.” 

Baca Juga: Kontrak Baru Kian Dekat, Stefano Pioli Belum Tentu Naik Gaji di AC Milan

“Sejak berusia 30 tahun saya sadar bahwa rasa sakit saya tidak segera pergi tetapi terasa di tubuh saya.” 

“Sekarang bedanya adalah saya punya fisioterapis yang mendampingi selama 24 jam dan mengawasi. Jadi, setiap mulai ada perasaan tidak enak, saya bisa langsung menanganinya.”  

“Seperti semua pemain saya juga ingin terus bermain, hanya saya sekarang harus menemukan keseimbangan. Setiap hari saya belajar hal baru dan mengenali fisik saya lebih baik.” 

Baca Juga: Real Madrid Tak Tertarik Pulangkan Brahim Diaz Meski Tampil Impresif dengan AC Milan

“Toh, seiring bertambahnya usia, saya semakin muda dan tampan,” tutur dia. 

Zlatan Ibrahimovic dan tim nasional Swedia akan berhadapan dengan Georgia pada 12 November 2021 dan Spanyol pada 15 November 2021 pada laga Kualifikasi Piala Dunia 2022 Grup B.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Terungkap Ini Permasalahan Justin Hubner, Ivar Jenner, dan Rafael Struick Batal Gabung ke Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Brighton
13
23
3
Man City
12
23
4
Chelsea
12
22
5
Arsenal
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Mallorca
15
24
6
Athletic Club
14
23
7
Osasuna
14
22
8
Girona
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X