BOLASPORT.COM - Cristiano Ronaldo bertekad untuk menyegel tiket ke Piala Dunia 2022 di rumah sendiri usai timnas Portugal hanya bermain imbang kontra timnas Republik Irlandia.
Timnas Portugal melawat ke markas timnas Republik Irlandia dalam laga ketujuh Grup A Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Eropa.
Bertandang ke Aviva Stadium, Kamis (11/11/2021) waktu setempat, Portugal dan Irlandia tampil berimbang.
Dilansir BolaSport.com dari Sofascore, Portugal sedikit lebih unggul dalam penguasaan bola yang mencapai 51 persen.
Dari segi peluang, baik Portugal maupun Irlandia kompak mencatatkan sebanyak 12 percobaan.
Portugal memiliki 3 tembakan on target, adapun Irlandia melepaskan 2 tendangan tepat sasaran.
Hasilnya, kedua tim pun harus puas berbagi poin setelah bermain imbang 0-0 selama 90 menit penuh.
Dengan hasil ini, Portugal berhasil naik ke puncak klasemen sementara Grup A dengan perolehan 17 poin dari 7 laga.
Portugal unggul selisih gol dari Serbia yang menguntit di tempat kedua dengan jumlah poin yang sama.
Sementara itu, Irlandia masih berada di tangga keempat dengan mengumpulkan 6 angka.
Hasil imbang yang didapat melawan Irlandia membuat Cristiano Ronaldo kecewa.
Cristiano Ronaldo mengakui bahwa bermain di hadapan suporter Irlandia memang selalu menyulitkan.
Baca Juga: Soal Unboxing Motor Sembarangan di Mandalika, Begini Reaksi Ducati
Namun, pemilik 5 gelar Ballon d'Or itu cukup lega karena setidaknya Portugal meraih satu poin dari Irlandia.
Cristiano Ronaldo pun bertekad untuk menyegel tiket ke Piala Dunia 2022 di rumah sendiri kala bertemu Serbia.
"Selalu sulit untuk bermain di Irlandia," tulis Ronaldo melalui akun Instagram pribadinya, @cristiano.
"Akan tetapi poin yang diperoleh membuat selisih gol berada di tangan kami."
"Pada hari Minggu, di depan penonton dan di rumah kami, kami akan memastikan kehadiran kami di Piala Dunia di Qatar!" tegasnya.
Portugal akan menjamu Serbia di Estadio da Luz pada Minggu (14/11/2021) waktu setempat atau Senin pukul 02.45 dini hari WIB.
Baca Juga: Wildcard Moto2 Valencia 2021 Untungkan Pembalap Indonesia Dimas Ekky
Duel tersebut menjadi perebutan tiket ke putaran final Piala Dunia 2022 di Qatar.
Pemenang laga nantinya dipastikan akan otomatis lolos ke Piala Dunia 2022.
Melihat dari selisih gol, Portugal hanya cukup bermain imbang untuk memastikan satu tempat di Qatar.
Lihat postingan ini di Instagram
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | instagram.com/cristiano, sofascore.com |
Komentar