BOLASPORT.COM - Bek Inter Milan, Stefan de Vrij, memberikan tanggapannya soal rumor dirinya menyusul Antonio Conte ke Tottenhan Hotspur.
Antonio Conte resmi menjabat sebagai pelatih baru Tottenham Hotspur pada 2 November 2021.
Tottenham Hotspur menunjuk Conte sebagai pelatih anyar untuk menggantikan posisi Nuno Espirito Santo.
Hal itu dilakukan Spurs lantaran tak puas dengan performa Nuno Espirito Santo di berbagai kompetisi.
Saat ini, Spurs terseok-seok di peringkat kesembilan klasemen sementara Liga Inggris dengan mengoleksi 16 poin dari 11 pertandingan.
Conte pun juga telah melakoni dua pertandingan bersama The Lilywhites.
Yang pertama, Conte membawa Spurs menang atas Vitesse dengan skor 3-2 di ajang UEFA Conference League.
Kemudian, Spurs ditahan imbang tanpa gol oleh Everton di ajang Liga Inggris.
Baca Juga: Eden Hazard Gagal Bersinar di Real Madrid, Sang Adik Berikan Nasehat
Adapun Conte juga menerapkan aturan ketat untuk para pemain Spurs.
Juru taktik asal Italia itu melarang para pemain mengonsumsi saus tomat dan mayonaise.
Hal itu dilakukan oleh lantara Conte merasa beberapa pemain Spurs mengalami kelebihan berat badan.
Kini Spurs dan Conte tengah merancang daftar pemain yang akan direkrut pada bursa transfer mendatang.
Getting ready for Saturday! ???????????? #WCQ pic.twitter.com/RHMfGd3HUz
— Stefan de Vrij (@Stefandevrij) November 10, 2021
Bek Inter Milan, Stefan de Vrij, dirumorkan akan menyusul Conte ke Spurs.
Akan tetapi Stefan de Vrij pun membantah rumor dirinya bergabung dengan Spurs.
Baca Juga: Eks Striker Arsenal Ejek Steven Gerrard Turun Kasta Usai Resmi ke Aston Villa
De Vrij sendiri pernah bekerja sama dengan Conte di Inter Milan pada 2019 hingga 2021.
"Saya menyangkal rumor ini (pindah ke Spurs). Saya tidak tahu apa-apa tentang apa pun," kata De Vrij seperti dilansir BolaSport.com dari Ziggo Sport.
"Koneksinya mudah karena pelatih yang bekerja dengan saya di Inter sekaran ada di sana (di Spurs)."
"Conte tidak menghubungi saya tentang hal ini."
"Saya fokus pada tim nasional, sekarang ini adalah prioritas saya, kemudian saya akan memikirkan Inter, tetapi tentu saja bukan Tottenham," ujar De Vrij melanjutkan.
Baca Juga: Setelah Sukses Pulangkan Dani Alves ke Barcelona, Xavi Tertarik Bawa Kembali Gelandang Liverpool
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Ziggo Sport |
Komentar