BOLASPORT.COM - Bintang Manchester City dan timnas Belgia, Kevin De Bruyne, mendukung proposal Arsene Wenger untuk mengadakan Piala Dunia setiap dua tahun.
Mantan pelatih Arsenal yang kini menjadi kepala pengembangan sepak bola global di FIFA, Arsene Wenger, memimpin konsultasi tentang kalender sepak bola pria internasional baru mulai 2024.
Ini termasuk proposal kontroversial yang diajukan Wenger untuk turnamen besar setiap Juni dan memotong kesenjangan antara Piala Dunia dari empat tahun menjadi dua tahun.
Dengan demikian, para pemain juga diyakini bakal melakukan perjalanan lebih singkat, ketimbang saat ini yang harus bepergian antar-benua saat jeda internasional.
UEFA telah berulang kali menyatakan penentangannya terhadap proposal tersebut, dengan presiden konfederasi Aleksander Ceferin bahkan mengatakan negara-negara Eropa dapat memboikot Piala Dunia dua tahunan.
Baca Juga: Kevin De Bruyne Tambah Luka Man United, Akui Man City Hanya Latihan 10 Menit Sebelum Menangi Derbi
Meskipun demikian, bukan berarti Wenger tak mendapatkan dukungan sama sekali.
Kevin De Bruyne menjadi salah satu pemain yang mendukung proposal Wenger.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | independent, Yougov.com |
Komentar