BOLASPORT.COM - Pelatih Persib, Robert Alberts, memberikan penilaiannya untuk dua penyerang produktif Persija.
Laga derbi klasik Liga Indonesia akan tersaji pada pekan ke-12 Liga 1 2021.
Persib Bandung akan menghadapi Persija di Stadion Manahan, Solo, Sabtu (20/11/2021).
Kedua tim sudah memilki catatan pertemuan yang panjang, selain itu suporter mereka juga terkenal dengan fanatisme yang tinggi pada timnya.
Sehingga, pertandingan ini dipastikan akan menyedot perhatian pecinta bola Tanah Air.
Baca Juga: PSSI Gandeng Agen Kiper Liverpool Buat Komunikasi dengan 4 Pemain Keturunan
Persib datang dengan status tim unbeaten pada Liga 1 2021.
Selain itu, mereka juga berhasil menyapu seluruh laga pada seri kedua Liga 1 2021 dengan kemenangan.
Tapi, Persija juga dalam kepercayaan tinggi, setelah pelatih baru mereka, Angelo Alessio, berani memainkan pemain mudanya untuk debut di kompetisi sepak bola tertinggi di Indonesia ini.
Dipastikan, kedua tim akan bermain dengan tempo ketat demi tiga poin dan gengsi sebagai tim papan atas Indonesia.
Baca Juga: Lewat 2 Gol Cepat, Barito Putera Unggul Atas Persiraja Banda Aceh di Babak Pertama
Menghadapi Persija, pelatih Persib, Robert Alberts memberikan komentarnya.
Robert Alberts mengomentari lini depan Macan Kemayoran yang menjadi tumpuan, yakni Marko Simic dan Alfiyanto Nico, yang melalui kombinasinya sudah mencetak 10 gol.
Baca Juga: Barcelona Vs Espanyol - Debut Xavi Hernandez Berpotensi Diganggu 2 Pilar El Barca
Robert menilai, timnya tidak akan memberikan pengawasan khusus untuk kedua pemain tersebut jika diturunkan oleh pelatih Alesio.
Menurutnya, semua pemain Persija harus diwaspadai oleh timnya, karena mereka juga berpotensi merepotkan lini depan Maung Bandung.
"Kita tidak mengantisipasi bagaimana koneksi atau misalnya bagaimana ketika Riko bermain kemudian ke Simic."
"Karena bukan mereka saja tapi semua pemain Persija berhubungan dengan satu pemain ke pemain lain ketika bermain," kata Robert Alberts pada sesi jumpa pers yang dihadiri BolaSport.com.
Baca Juga: Jelang WSBK Indonesia 2021, Sirkuit Mandalika Sah Lolos Homologasi
Selain itu, Robert menilai jika permainan keduanya sudah bisa dianalisis saat mereka berlaga, baik di timnas dan di klub.
Sehingga, tidak ada yang perlu menjadi rahasia karena semua bisa menilai permainan kedua pemain tersebut.
"Sama halnya ketika misalnya kita tidak ada hal lagi yang membuat satu tim menjadi rahasia dalam melihat permainan atau pertandingan di setiap permainan."
Baca Juga: Juergen Klopp bakal Lebih Serius Pantau Aston Villa Era Steven Gerrard
Pelatih asal Belanda ini menambahkan, karena Persib dan Persija banyak menyumbangkan pemain ke timnas, hampir semua pemain mengetahui cara bermain masing-masing rekannya.
Hal ini yang akan coba dimanfaatkan pemainnya pada pertandingan besok.
"Mereka bermain bukan hanya di klub tapi kadang di timnas."
"Mereka saling mengetahui bagaimana kekuatan setiap pemain ataupun tim."
"Jadi tidak ada lagi rahasia bagaimana satu tim harus bermain apa ketika menggunakan taktik apa," pungkasnya.
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar