Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Menang Telak Lawan Persiraja, Djanur Nilai Barito Putera Alami Peningkatan

By Abdul Rohman - Jumat, 19 November 2021 | 20:00 WIB
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha (jersey biru), sedang dikawal dua pemain Barito Putera, Luthfi Kamal (kiri) dan Bayu Pradana (kanan), dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Indomilk, Arena, Tangerang, 4 September 2021.
MUHAMMAD ALIF AZIZ MARDIANSYAH/BOLASPORT.COM
Pemain Persib Bandung, Beckham Putra Nugraha (jersey biru), sedang dikawal dua pemain Barito Putera, Luthfi Kamal (kiri) dan Bayu Pradana (kanan), dalam laga pekan pertama Liga 1 2021 di Stadion Indomilk, Arena, Tangerang, 4 September 2021.

BOLASPORT.COM - Barito Putera sukses memetik kemenangan 4-1 atas Persiraja Banda Aceh dalam pekan ke-12 Liga 1 yang berlangsung di Stadion Moch Soebroto, Magelang, Jawa Tengah, Jumat (19/11/2021).

Gol Barito Putera dicetak Rafinha (2', 90+2'), Aleksandar Rakic (6'), dan Bagas Kaffa (48').

Sementara gol hiburan Persiraja Banda Aceh diciptakan Defri Rizki (73').

Pelatih Barito Putera, Djadjang Nurdjaman, merasa bersyukur dengan torehan tiga poin.

Baca Juga: Gara-gara Alasan Ini, Manchester United Ogah Perpanjang Kontrak Paul Pogba

Mengingat, klub yang berjulukan Laskar Antasari itu telah lama tidak meraih kemenangan.

Terakhir kali itu terjadi ketika Barito Putera berhasil menekuk Persipura Jayapura dengan skor 1-0 pada pekan kesembilan Liga 1.

"Tentunya bersyukur, Alhamdulillah kami kembali meraih tiga poin, setelah sekian lama tidak meraih itu," ucap pria yang akrab disapa Djanur itu.

Baca Juga: Indonesia Masters 2021 - Meski Kalah, Hafiz/Gloria Merasa Ada Perkembangan Performa dan Mental

"Untuk sementara bisa mendongkrak posisi di klasemen," sambung Djanur.

Pada laga ini, ia menilai bahwa Bayu Pradana dkk mengalami peningkatan.

"Saya apresiasi kinerja pemain, bisa mencetak lebih banyak gol," kata Djanur dalam sesi jumpa pers seusai laga.

Baca Juga: Watford vs Manchester United - Setiap Laga adalah Neraka bagi Solskjaer

"Ini adalah salah satu progres kami."

"Mudah-mudahan kami bisa dipertahankan dan lebih baik lagi," tutur mantan pelatih Persib Bandung itu.

Dengan kemenangan ini, Barito Putera untuk sementara mulai beranjak dari zona merah.

Baca Juga: Persib Kehilangan Pemain Vital, Pelatih Persija Justru Beri Pujian

Saat ini, Barito Putera menempati peringkat ke-13 klasemen dengan koleksi 12 poin.

"Persaingan zona merah cukup ketat, walaupun sekali kami bisa beranjak dari zona merah," kata Djanur.

"Harus tetap waspada dan tetap bekerja keras untuk pertandingan berikutnya, jangan lengah," tutup mantan pelatih Persebaya Surabaya itu.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persib
17
39
2
Persebaya
17
37
3
Persija Jakarta
18
34
4
Bali United
17
28
5
Arema
17
28
6
Persik
17
27
7
Persita
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X