Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Meski Menang, Eduardo Almeida Akui Arema FC Kewalahan Digempur Persik

By Ibnu Shiddiq NF - Sabtu, 20 November 2021 | 12:45 WIB
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida saat melatih skuad Singo Edan.
Tangkap layar Instagram @aremafcofficial
Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida saat melatih skuad Singo Edan.

BOLASPORT.COM - Arema FC hampir gagal meraih kemenangan saat meladeni Persik Kediri pada pertandingan ke-12 Liga 1 2021.

Bermain di Stadion Sultan Agung, Bantul, Yogyakarta, Jumat (19/11/2021), Arema FC kebobolan lebih dulu lewat gol Youssef Ezzejjari pada menit 31.

Tim berjuluk Singo Edan berhasil membalas dengan tiga gol sebelum turun minum.

Tiga gol masing-masing dicetak oleh Carlos Fortes (34'), Johan Ahmad Alfarizi(43), dan Feby Eka Putra(45+3').

Baca Juga: Di Tengah Proses Jadi WNI, Sandy Walsh Menang Comeback Bareng KV Mechelen dan Pecundangi Eks Kiper Liverpool

Usai jeda babak pertama, Persik Kediri justru tampil lebih dominan dan banyak mengancam gawang Arema FC.

Macan Putih berhasil memperkecil selisih gol berkat gol penalti Youssef Ezzejjari pada menit 78.

Seusai gol tersebut, tim yang baru ditukangi Javier Rocca itu semakin mengganas pada 10 menit jelang laga berakhir.

Sayangnya, dari sekian banyak peluang yang diciptakan belum mampu dikonversikan menjadi gol tambahan.

Alhasil, Arema FC sukses mengantongi tiga poin setelah laga berakhir dengan skor 3-1.

Meski menang, Pelatih Arema FC, Eduardo Almeida mengakui untuk mengalahkan Persik bukan perkara mudah.

"Seperti bayangan kita, ini adalah pertandingan yang berat, kedua tim berusaha dengan maksimal untuk mendapatkan tiga poin," ujar Almeida.

"Terkadang pemainan berjalan dengan taktik yang kurang sempurna, tapi pemain bermain dengan penuh perjuangan dari kedua tim."

Baca Juga: Ilija Spasojevic Kirim Sinyal ke Shin Tae-yong Siap Bela Timnas Indonesia

Dirinya juga mengaku penampilan anak asuhnya mengendor pada babak kedua atau setelah unggul tiga gol.

Hal tersebut mampu dimaksimalkan oleh tim lawan yang terus-terusan menggempur pertahanan Arema FC.

"Mereka (Persik) juga bertarung demi tiga poin seperti kita, tapi kita mencetak lebih banyak gol jadi selamat untuk tim saya, pemain saya dan semuanya," lanjut dia.

"Dan selamat untuk lawan kita karena mereka juga bermain bagus yang membuat tim kita bekerja keras untuk tiga poin," sanjung pelatih asal Portugal itu.

Baca Juga: Jacksen F Thiago Merapat ke Persis Solo, Sudah Follow Bos Laskar Sambernyawa dan Tonton Derby Mataram

Arema FC hanya memiliki waktu istirahat sedikit jelang bersua Barito Putera pada Selasa (23/11/2021).

Barito Putera memang baru lolos dari zona degradasi, namun tim asuhan Djajang Nurdjaman itu patut diwaspadai.

Sebab, mereka baru saja melibas Persiraja Banda Aceh dengan skor telah 4-1.

Dengan waktu persiapan yang mepet, Eduardo optimistis timnya mampu melanjutkan tren positif di Liga 1 2021.

"Kita harus melakukan tugas kita, kita harus mempersiapkan semua hal, kita bersiap hanya tiga bahkan empat hari, tapi semua tim melakukan hal yang sama jadi yang akan kita lakukan adalah istirahat lalu recovery dan berlatih taktikal untuk pertandingan selanjutnya," kata Almeida.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BRI Liga 1 (@liga1match)

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X