BOLASPORT.COM - Pelatih PSIS Semarang, Imran Nahumarury mengaku telah mempersiapkan antisipasi untuk mematikan serangan cepat PSM Makassar.
PSIS Semarang akan menghadapi PSM Makassar dalam laga pekan ke-13 Liga 1 2021 yang bakal berlangsung di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Senin (22/11/2021).
Untuk menghadapi PSM Makassar, PSIS Semarang telah mempersiapkan diri dengan maksimal.
Baca Juga: Penyelesaian Akhir Persebaya Masih Bermasalah, Begini Kata Aji Santoso
Bahkan Imran Nahumarury juga mengaku telah melakukan evaluasi pada laga sebelumnya.
Seperti diketahui, tim berjulukan Laskar Mahesa Jenar itu sebelumnya ditahan imbang Tira Persikabo 2-2 pada laga sebelumnya.
Baca Juga: Bek FC Twente Senang Diminati Shin Tae-yong dan Tunggu Komunikasi PSSI
PSIS gagal menang karena kebobolan pada akhir pertandingan sehingga mereka ditahan imbang Tira Persikabo.
Oleh karena itu, jelang menghadapi PSM ini para pemain PSIS telah dipersiapkan dengan matang.
Baca Juga: Bikin Penyerang Persib Dongkol dengan 6 Save, Andritany Ardhiyasa Dapat Acungan Jempol
“Terkait persiapan PSIS sendiri sejauh ini sangat baik. Setelah pertandingan lawan Tira Persikabo kami melakukan evaluasi apa saja kekurangan di laga kemarin,” ujar Imran Nahumarury kepada awak media termasuk BolaSport.com.
“Alhamdulillah para pemain sudah melupakan pertandingan kemarin dan semua sudah siap untuk laga besok nanti,” ucapnya.
Baca Juga: Ciptakan Banyak Peluang, Robert Alberts Sebut Persib Tak Pantas Kalah
Lebih lanjut, mantan pemain timnas Indonesia itu juga mengaku bahwa pihaknya telah mempersiapkan antisipasi untuk menghadapi PSM.
Imran mengatakan bahwa antisipasi yang telah dipersiapkan untuk mematikan serangan PSM sudah dilatih dalam dua hari latihan.
Menurutnya, gaya permainan PSM tak berbeda dari sebelumnya, sehingga tim asal Kota Lumpia itu sudah mempersiapkan diri.
Permainan PSM dinilai tetap sama seperti saat mereka bertemu di Piala Menpora 2021 lalu.
Permainan dengan serangan cepat selalu menjadi ciri khas PSM hingga saat ini, sehingga PSIS sudah mempersiapkan untuk mematikan gerakan tersebut.
“Yang pasti kami sudah mengantisipasi play of play atau model permainan PSM ya karena kita juga pernah menghadapi mereka di Piala Menpora meski pelatihnya berbeda,. Tetapi saya pikir PSM tidak prnah berubah,” kata Imran.
Baca Juga: Link Live Streaming Final Indonesia Masters 2021 - Marcus/Kevin dan Peluang Gelar Ke-4
“Bagaiamapun mereka selalu bermain dengan gaya mereka, bermain dengan counterattack mereka.”
“Tapi sudah saya bilang diawal bawha kami sudah mempersiapan antisipasi buat mereka kemarin dan hari ini terakhir kami mempersiapkan pola apa saja yang akan kami lakukan saat menghadapi PSM nanti.”
Baca Juga: Menang Tipis Lawan Sepuluh Pemain Madura United, Ini Tanggapan Pelatih Persebaya
Bahkan persiapan dan antisipasi dilakukan bukan hanya untuk memperbaiki lini belakang saja.
Tetapi dari penyerangan hingga transisi permainan juga telah dijalani dalam latihan selama dua hari ini.
Untuk itu, Imran mengaku bahwa semua pemain dalam kondisi siap tempur untuk menghadapi PSM Makassar.
Baca Juga: Seperti Parasetamol, Menang dari Persib Sembuhkan Meriang Kapten Persija
“Kami sudah mengevaluasi laga kemarin dan kami sudah memperbaiki. Dalam dua hari ini kami tidak hanya memperbaiki lini pertahanan saja, tetapi attacking juga kami perbaiki,” tuturnya.
“Jadi semua lini kami perbaiki dari deffending hingga transisi kami perbaiki semua. Mudah-mudahan para pemain bisa menjalankan apa yang sudah kami latih dalam dua hari ini.”
View this post on Instagram
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar