BOLASPORT.COM - Wakil Presiden Federasi Sepak Bola Vietnam (VFF) mengatakan pihaknya ingin menjaga citra di Piala AFF 2020.
Piala AFF 2020 diselenggarakan di Singapura yang akan digelar pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.
Vietnam berada di Grup B bersama timnas Indonesia, Malaysia, Kamboja, dan Laos.
Sementara Grup A diisi oleh Thailand, Filipina, Myanmar, Singapura, dan Timor Leste.
Menjelang Piala AFF 2020, pelatih timnas Vietnam Park Hang-seo memanggil 33 pemain.
Baca Juga: Diguyur Hujan Deras, Persipura Unggul 2-1 dari Tira Persikabo di Babak Pertama
Sebagai besar dari pemain itu telah tampil di babak ketiga Kualifikasi Piala Dunia 2022 zona Asia.
Park Hang-seo juga menambahkan satu pemain untuk dipanggil ke pemusatan latihan, melansir dari laman VFF, pemain tersebut ialah kiper Pham Van Cuong.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | vietnamnet.vn |
Komentar