Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Masa Depan Belum Jelas, Antonio Ruediger Tetap Maksimal Bela Chelsea

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 23 November 2021 | 03:00 WIB
Bek Chelsea, Antonio Ruediger.
TWITTER.COM/CHELSEAFC
Bek Chelsea, Antonio Ruediger.

BOLASPORT.COM - Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, menegaskan bahwa Antonio Ruediger tetap maksimal dalam membela The Blues meski masa depannya belum jelas.

Antonio Ruediger tengah memasuki tahun terakhir kontraknya di Chelsea.

Masa kerja Ruediger di Chelsea akan kedaluwarsa pada akhir musim 2021-2022 atau tepatnya pada 30 Juni 2022.

Hingga saat ini, bek timnas Jerman itu belum mau menandatangani kontrak baru bersama The Blues.

Padahal, Ruediger telah menjadi pemain andalan sejak Thomas Tuchel bertugas sebagai pelatih Chelsea pada Januari 2021.

Baca Juga: Ditangani Xavi Hernandez, Barcelona Bakal Jadi Klub yang Sulit Dikalahkan

Meski masa depannya di Chelsea masih abu-abu, Thomas Tuchel memastikan bahwa hal tersebut sama sekali tak memengaruhi penampilan Ruediger.

Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, tertawa dalam konferensi pers.
TWITTER.COM/EXPECTEDCHELSEA
Pelatih Chelsea, Thomas Tuchel, tertawa dalam konferensi pers.

Itu dibuktikan dengan performa impresif Ruediger di musim 2021-2022.

 

Ruediger dipercaya Tuchel tampil 16 kali di lintas kompetisi musim ini.

Dari jumlah tersebut, palang pintu berusia 28 tahun itu berhasil menorehkan 2 gol dan 1 assist.

"Hal itu tidak memengaruhi mentalitasnya, itu tidak memengaruhi kualitasnya, dan itu sama sekali tidak memengaruhi perilakunya," kata Tuchel seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Dia berkomitmen penuh untuk Chelsea."

"Saya benar-benar yakin dia merasakan kepercayaan dan rasa hormat dan cinta dari klub dan dari para penonton," ucap Tuchel.

Lebih lanjut, Tuchel pun berharap Ruediger akan memperbarui kontraknya di Chelsea.

Baca Juga: Barcelona Vs Benfica - Xavi Hernandez Bisa Buat El Barca Berkembang

"Dia adalah pesaing besar dan dia berada di tempat yang tepat," sambungnya.

"Dia berada di liga paling kompetitif, dia berada di klub di mana dia benar-benar penting dan itu sangat cocok untuknya."

"Jadi mari kita bersabar dan semoga kita memiliki akhir yang baik," tutur juru taktik asal Jerman itu menambahkan.

Baca Juga: Eks CEO Bayern Muenchen Ungkap Kepergian David Alaba Seharusnya Tidak Terjadi

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Beri Bagja
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Starting Grid Moto2 Indonesia 2024 - Tantangan Mario Suryo Aji

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Man City
5
13
2
Liverpool
5
12
3
Aston Villa
5
12
4
Arsenal
5
11
5
Chelsea
5
10
6
Newcastle
5
10
7
Brighton
5
9
8
Nottingham Forest
5
9
9
Fulham
5
8
10
Tottenham
5
7
Klub
D
P
1
Persebaya
6
16
2
Borneo FC
6
14
3
Bali United
7
14
4
Persib Bandung
6
12
5
PSM Makassar
6
11
6
Persik
6
11
7
Persita
6
10
8
Arema FC
7
9
9
Malut United
7
9
10
Persija Jakarta
6
8
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X