Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Eric Cantona Umumkan Diri sebagai Pelatih Anyar Manchester United

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 25 November 2021 | 23:45 WIB
Legenda Manchester United, Eric Cantona, membuat heboh dengan mengumumkan diri sebagai pelatih anyar Setan Merah.
TWITTER.COM/FLASHSCORETR
Legenda Manchester United, Eric Cantona, membuat heboh dengan mengumumkan diri sebagai pelatih anyar Setan Merah.

BOLASPORT.COM - Legenda Manchester United, Eric Cantona, membuat heboh dengan mengumumkan diri sebagai pelatih anyar Setan Merah. 

Eric Cantona dianggap sebagai salah satu pemain terhebat dalam sejarah Manchester United

Memperkuat Manchester United dari 1992 sampai 1997, Eric Cantona mencetak 82 gol dalam 185 penampilan. 

Cantona juga berperan penting dalam kesuksesan Manchester United mengamankan empat gelar Liga Inggris dan dua Piala FA. 

Pada 1997, Cantona secara mengejutkan memutuskan untuk pensiun dan melebarkan sayap ke dunia akting.

Baca Juga: Disejajarkan dengan Eric Cantona, Bruno Fernandes Bilang Begini

Pada Kamis (25/11/2021), Cantona muncul di Instagram untuk memberikan pengumuman mengejutkan. 

Pria berusia 55 tahun ini mengatakan bahwa dirinya akan menjadi pelatih baru Manchester United

Manchester United sedang dalam upaya mencari pelatih baru untuk menggantikan Ole Gunnar Solskjaer

Pada 21 November 2021, Setan Merah resmi memecat juru taktik asal Norwegia tersebut. 

Klub raksasa Inggris itu pun menunjuk Michael Carrick untuk mengisi posisi sebagai pelatih sementara. 

Beberapa nama pelatih telah dikaitkan dengan Manchester United, mulai dari Mauricio Pochettino, Zinedine Zidane, Eric ten Hag, dan Luis Enrique. 

Baca Juga: Karena Satu Alasan, Cristiano Ronaldo Berada di Atas Level Eric Cantona

Dan Cantona muncul dengan pernyataan mengejutkan di tengah usaha mantan klubnya mencari pelatih yang tepat. 

"Halo teman-teman," kata Cantona membuka videonya, dikutip BolaSport.com dari Instagram. 

"Saya ingin memberi tahu Anda secara eksklusif bahwa saya adalah Pelatih baru Manchester United," 

"Saya akan memberi tahu Anda nanti nama staf hebat saya. Sampai jumpa," tuturnya lagi. 

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by Eric Cantona (@ericcantona)

Pengumuman Cantona itu jelas hanya sebuah guyonan. 

Hingga saat ini, tak ada konfirmasi resmi dari pihak Manchester United soal penunjukan Cantona. 

Baca Juga: Cristiano Ronaldo Pemakai Nomor Punggung 7 Terbaik Man United, Eric Cantona dan David Beckham Mah Lewat

Manchester United justru dilaporkan sudah mencapai kesepakatan dengan mantan pelatih RB Leipzig, Ralf Rangnick.

Menurut laporan The Athletic yang dikutip BolaSport.com dari The Athletic, Manchester United akan mengikat Ragnick selama enam bulan.

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : instagram.com/ericcantona, The Athletic
REKOMENDASI HARI INI

Batal di SUGBK, Dua Stadion Ini akan Jadi Opsi Kandang Timnas Indonesia di Semifinal dan Final ASEAN Cup 2024, Bukan Stadion Manahan

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136