BOLASPORT.COM - Ralf Rangnick tidak hanya akan menjadi pelatih interim Manchester United, namun bakal punya peran lebih jauh.
Manchester United dikabarkan sudah menunjuk Ralf Rangnick sebagai pelatih sementara pada sisa akhir musim ini, seperti dikutip BolaSport.com dari jurnalis The Athletic David Ornstein.
Sebagai pelatih interim, Rangnick akan dikontrak selama 6 bulan.
Hal ini akan membuat pria berusia 63 tahun akan memimpin Manchester United hingga Mei 2022.
Setelah itu, kabarnya Rangncik bakal melangkah ke jabatan yang lebih tinggi.
Baca Juga: Eric Cantona Umumkan Diri sebagai Pelatih Anyar Manchester United
Jabatan itu belum jelas, namun yang pasti Rangnick akan mengemban peran konsultan untuk jangka 2 tahun.
Dikutip BolaSport.com dari Manchester Evening News, Rangnick awalnya menolak tawaran kontrak Man United namun setuju untuk jadi manajer interim dan persyaratan baru yang diajukan.
Jurnalis Samuel Luckhurst, menyatakan jika Manchester United menginginkan peran yang lebih luas buat Ralf Rangnick, bukan jadi hanya jadi direktur olahraga.
Pasalnya, direktur olahraga identik dengan masalah perekrutan pemain dan pelatih.
Namun dalam peran konsultan, Manchester United menginginkan hal lebih dari Ralf Rangnick.
Sehingga meski Ralf Rangnick telah ditunjuk, masih santer beberapa nama yang digadang-gadang akan jadi manajer Man United secara permanen musim depan.
Beberapa nama yang santer didengar adalah Mauricio Pochettino dan Erik ten Hag.
Baca Juga: Man United Diwanti-wanti untuk Prioritaskan Tim Ketimbang Individu
Ralf Rangnick told Man Utd board on Monday he’ll accept this interim job only if future ‘consultancy’ with power on club choices will be included in the deal. Man Utd are prepared to accept this condition. ???????????? #MUFC
Talks now on with Lokomotiv as advanced by @TheAthleticUK. pic.twitter.com/VA3XSb0eef
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) November 25, 2021
Important one - as @Millar_Colin reminds, Rangnick rejected Chelsea in January saying: “I’m not an interim coach. To the media and players you would be the four-month manager”. ????????
He’s now accepting Man Utd job also because of future ‘consultancy’ role with power into his hands.
— Fabrizio Romano (@FabrizioRomano) November 25, 2021
Penunjukan pelatih juga kemungkinan akan jadi tugas Rangnick selanjutnya.
Rangnick sendiri baru saja meninggalkan pekerjaannya di Lokomotiv Moskwa sebagai direktur olahraga dan pengembangan klub.
Akan tetapi, Rangnick masih belum bisa segera mendampingi Manchester United dalam pekan ke-13 Liga Inggris 2021-2022.
Pelatih yang berjuluk 'The Godfather Sepak Bola Modern Jerman' itu masih terkendala izin kerja.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Hafiz/Gloria Tembus Perempat Final Usai Kalahkan Wakil Jepang
Rangnick was overlooked for #mufc football director role as he was deemed too synonymous with recruitment (as others were) and United wanted someone with a broader remit. Interesting they have now turned to him as a coach and future consultant.
— Samuel Luckhurst (@samuelluckhurst) November 25, 2021
Michael Carrick masih akan menemani The Red Devils saat berjumpa Chelseai di akhir pekan.
Sumber serupa menyatakan bila Ralf Rangnick akan tiba di awal pekan besok (Senin).
View this post on Instagram
Editor | : | Bagas Reza Murti |
Sumber | : | Manchester Evening News, The Athletic |
Komentar