Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Indonesia Open 2021 - Head to Head Marcus/Kevin Vs Ong/Teo, Jaga Rekor Tak Pernah Kalah

By Diya Farida Purnawangsuni - Jumat, 26 November 2021 | 12:00 WIB
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Kamis (25/11/2021).
HUMAS PP PBSI
Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, pada babak kedua Indonesia Open 2021 di Bali International Convention Centre, Nusa Dua, Kamis (25/11/2021).

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra nomor satu dunia dari Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, berpeluang besar meraih kemenangan pada laga perempat final Indonesia Open 2021 di Nusa Dua, Bali, Jumat (26/11/2021).

Kans ini tak lepas dari catatan pertemuan alias head to head Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo dengan lawan mereka nanti, Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Dikutip dari BWF Tournament Software, Marcus/Kevin sudah enam kali berhadapan melawan wakil Malaysia tersebut.

Dalam enam pertemuan tersebut, Marcus/Kevin memiliki rekor kemenangan sempurna alias tidak pernah kalah.

Baca Juga: Hari Minggu Tak Akan Jadi Hari yang Mudah Lagi untuk Valentino Rossi

Kemenangan Marcus/Kevin atas Ong/Teo dimulai pada tahun 2017, tepatnya pada babak kedua Korean Open.

Kala itu, duet berjulukan Minions ini menang dua gim langsung dengan skor 21-16, 22-20.

Marcus/Kevin melanjutkan tren positif mereka atas Ong/Teo pada tahun 2018.

Bertemu dua kali, masing-masing pada babak kedua All England Open 2018 dan Indonesia Open 2018, Marcus/Kevin kembali meraih kemenangan.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Saat Serangan Praveen/Melati Kembali Mentok

Setahun berselang, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo lagi-lagi bertanding melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Kali ini, level pertandingan mereka sudah naik kelas ke babak final pada turnamen Malaysia Masters 2019.

Namun, Ong/Teo masih belum bisa menemukan cara untuk mengatasi permainan Minions.

Untuk kali keempat, Marcus/Kevin mengalahkan Ong/Teo.

Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Head to Head Jonatan Vs Antonsen, Jojo Masih Unggul

Setelah sama sekali tak berhadapan sepanjang tahun 2020, Marcus/Kevin dan Ong/Teo kembali bertemu di lapangan pertandingan pada tahun ini.

Sebelum laga mendatang, mereka tercatat sudah dua kali bentrok.

Pertama, pada babak perempat final French Open 2021. Kedua, pada babak semifinal Indonesia Masters 2021.

Seperti pada empat pertemuan sebelumnya, Marcus/Kevin juga meraih kemenangan atas Ong/Teo.

Sehingga, rekor head to head mereka kini tercatat 6-0 untuk keunggulan Marcus/Kevin.

Baca Juga: Jadwal Indonesia Open 2021 - Marcus/Kevin Jumpai Lawat Saat Tragedi Hawk-eye

Berikut catatan pertemuan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melawan Ong Yew Sin/Teo Ee Yi.

Indonesia Masters 2021 (semifinal)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 18-21, 21-17, 21-11

French Open 2021 (perempat final)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-13, 22-20

Malaysia Masters 2019 (final)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-15, 21-16

Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Kerja Keras Lagi, Marcus/Kevin Tembus Perempat Final

Indonesia Open 2018 (babak kedua)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-18, 21-12

All England Open 2018 (babak kedua)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-17, 20-22, 21-13

Korea Open 2017 (babak kedua)
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo vs Ong Yew Sin/Teo Ee Yi: 21-16, 22-20

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Diya Farida Purnawangsuni
Sumber : BWF Tournament Software
REKOMENDASI HARI INI

Komite Wasit PSSI Evaluasi Kinerja Wasit Liga 1 dan Liga 2, Alami Peningkatan, Tapi…

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X