BOLASPORT.COM - Bisa memenangi laga lebih cepat pada semifinal Indonesia Open 2021 disyukuri pasangan ganda putra, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo.
Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo melanjutkan konsistensi apik mereka setelah mampu menembus final Indonesia Open 2021.
Tiket ke final dipastikan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo setelah mengalahkan Satwiksairaj Rankireddy/Chirag Shetty dari India.
Laga semifinal yang digelar di Bali International Convention Centre, Bali, Sabtu (27/11/2021), dimenangi Marcus/Kevin dengan skor 21-16, 21-18.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Marcus/Kevin Menggila, Tuan Rumah Tambah Amunisi di Laga Puncak
Hasil ini melanjutkan tren positif Marcus/Kevin dalam sebulan terakhir.
Untuk keempat kalinya secara beruntun, pasangan nomor satu dunia tersebut menembus babak final dari turnamen individu yang mereka ikuti.
Marcus/Kevin sebelumnya mencapai final pada French Open 2021, Hylo Open 2021, dan Indonesia Masters 2021.
Nyaris selalu bertanding selama lima pekan terakhir, kelelahan menjadi tantangan tersendiri yang dihadapi Marcus/Kevin.
Baca Juga: Hasil Indonesia Open 2021 - Bekuk Wakil Thailand, Greysia/Apriyani ke Final!
Lebih-lebih Marcus/Kevin selalu bertanding hingga rubber game sejak semifinal Indonesia Masters 2021 pekan kemarin.
Kelelahan sampai membuat Kevin memprotes penyusunan jadwal tanding setelah dia dan Marcus tidak mendapat toleransi untuk baru bertanding pada hari kedua turnamen.
Memang, bertanding setengah hati karena situasi sulit tidak mencerminkan mentalitas seorang juara.
Marcus/Kevin pun membuktikannya dengan kembali mencapai babak final.
Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Greysia/Apriyani Targetkan Juara, Kesempatan Putus Puasa Gelar Ganda Putri
Meski demikian, ada rasa syukur tersendiri yang dirasakan pasangan berjuluk Minions itu karena akhirnya bisa bertanding lebih cepat hari ini.
"Pastinya seneng ya bisa main dua gim, lebih cepat. Tapi ya, hari ini sama, pertandingannya enggak mudah juga," kata Kevin di mixed zone.
"Kami main dua gim pun waktunya 45 menitan. Jadi ya, yang penting kami persiapkan yang terbaik untuk besok sih," imbuhnya.
Marcus menjelaskan bahwa dia dan Kevin sudah berniat untuk tampil agresif sejak awal.
Baca Juga: Nova Widianto: Praveen Marah-marah, tetapi Melati Senang Asal Jangan Didiamkan
"Pertama-tama bersyukur masih diberi kemenangan hari ini," ujar Marcus yang pada pengujung laga tampil apik dengan penempatan bolanya.
"Hari ini kami bermain lebih baik, menekan dari awal, mencoba untuk bermain lebih cepat karena kami tahu pasangan India ini kuat dan tenaganya juga bagus."
"Jadi intinya kami enggak berencana untuk main defend dulu, jadi kami maksa untuk menyerang duluan."
"Saya rasa mereka mulai mempercepat permainan di gim kedua, mainnya lebih cepat. Mungkin mereka lebih fokus untuk menekan di gim kedua."
Baca Juga: Sering Eror Sendiri, Pelatih Minta Secara Khusus Melati Daeva Oktavianti Tambah Porsi Latihan
Marcus/Kevin akan menghadapi pemenang laga antara dua wakil Jepang, Akira Koga/Taichi Saito dan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi, pada final Indonesia Open 2021.
Hoki/Kobayashi tengan on-fire setelah pekan lalu mengalahkan Marcus/Kevin untuk merebut gelar Indonesia Masters 2021.
Adapun Koga/Saito bukan lawan yang bisa dianggap enteng setelah menyingkirkan pasangan andalan Indonesia lainnya, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto.
Final Indonesia Open 2021 akan berlangsung pada Minggu (28/11/2021) mulai pukul 13.00 WITA atau 12.00 WIB.
Baca Juga: Indonesia Open 2021 - Hafiz/Gloria Tersisih, Begini Evaluasi Pelatih
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar