Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Sergio Ramos yang Debut, Lionel Messi yang Curi Perhatian

By Rebiyyah Salasah - Senin, 29 November 2021 | 05:30 WIB
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, sukses mencuri perhatian dalam pertandingan debut Sergio Ramos bersama Les Parisiens.
TWITTER.COM/DIARIOCORREA
Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, sukses mencuri perhatian dalam pertandingan debut Sergio Ramos bersama Les Parisiens.

BOLASPORT.COM - Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, sukses mencuri perhatian dalam pertandingan debut Sergio Ramos bersama Les Parisiens. 

Sergio Ramos akhirnya melakoni debut bersama Paris Saint-Germain (PSG). 

Sejak didatangkan dari Real Madrid pada bursa transfer musim panas 2021, Ramos terpaksa harus melewatkan banyak pertandingan lantaran menderita cedera betis. 

Ramos akhirnya pulih dan sudah masuk ke dalam skuad PSG sejak laga Liga Champions melawan Manchester City di Etihad Stadium, 23 November 2021. 

Namun, dalam laga itu, bek berpaspor Spanyol ini hanya diturunkan di bangku cadangan.

Kesempatan Ramos untuk tampil perdana datang ketika melawan Saint-Etienne pada laga pekan ke-15 Liga Prancis 2021-2022 di Stade Geoffroy Guichard, Minggu (28/11/2021) malam WIB. 

Baca Juga: Hasil Liga Prancis - Sergio Ramos Akhirnya Debut, Lionel Messi Borong Tiga Assist, PSG Bungkam St-Etienne

Ramos diturunkan sejak menit awal dan bermain penuh selama 90 menit. 

Meskipun demikian, sorotan justru menuju mantan rivalnya saat di Liga Spanyol, Lionel Messi

Messi sukses mencuri perhatian dalam laga debut Ramos dengan menciptakan assist sebanyak tiga kali. 

Torehan assist Messi itu pertama tercipta untuk gol Marquinhos pada menit ke-45+1. 

La Pulga melepaskan umpan lambung ke dalam kotak penalti dalam situasi tendangan bebas. 

Bola tepat mengarah Marquinhos dan kemudian menanduk si kulit bulat ke arah kiri pojok gawang St-Etienne. 

Pada menit ke-79, Messi kembali beraksi dengan mengirim umpan kepada Angel Di Maria yang berada di dalam kotak penalti. 

Baca Juga: Hasil dan Klasemen Liga Italia - Juventus Bobrok, Hakan Calhanoglu Dekati Lionel Messi

Di Maria kemudian mengkonversi umpan Messi menjadi gol dengan tembakan kaki kirinya. 

Menjelang berakhirnya pertandingan, atau pada menit ke-90+1', Messi lagi-lagi menciptakan assist untuk Marquinhos. 

Kapten timnas Argentina ini melepaskan umpan silang ke dalam kotak penalti dari sisi kanan pertahanan St-Etienne. 

Marqhuinos lantas menanduk bola ke arah kanan gawang St-Etienne. 

Berkat bantuan Messi, PSG bisa menciptakan 3 gol dan akhirnya memenangi laga dengan skor 3-1. 

Adapun satu gol Saint-Etienne tercipta pada menit ke-23 melalui tembakan kaki kanan Denis Bouanga. 

Sementara itu, berkat aksinya dalam laga itu, Squawka mencatat bahwa Messi merupakan pemain pertama menciptakan hattrick assist dalam satu pertandingan Ligue 1 musim ini. 

Baca Juga: Dulu Rival, Lionel Messi Merasa Aneh Kini Setim dengan Sergio Ramos

Ini juga menandai hattrick assist perdana Messi untuk Les Parisiens dan kelima sepanjang kariernya. 

Alhasil, laga debut Ramos ini malah menjadi panggung bagi aksi memukau Messi. 

Kendati demikian, bek berusia 35 tahun ini juga tidak tampil mengecewakan dalam tersebut. 

Menurut statistik Sofa Score yang dikutip BolaSport.com, Ramos mendapatkan rating 7.2 setelah mampu melakukan satu kali sapuan, 2 kali intersep, 3 tekel, dan menggagalkan satu dribel lawan. 

Tampaknya, meski berada dalam satu tim, 'rivalitas' lama antara Ramos dan Messi masih tetap terjaga. Tentunya rivalitas dengan wajah yang baru, seperti dalam laga itu. 

 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : Squawka, Sofa Score
REKOMENDASI HARI INI

Sudut Pandang Baru Peluang Bumi, Pameran Foto dan Infografis Menuju Dua Dekade National Geographic Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136