Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Akan Dihadapi Timnas Indonesia, Malaysia Siapkan 4 Penyerang untuk Hantui Gawang Lawan

By Metta Rahma Melati - Selasa, 30 November 2021 | 19:20 WIB
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019.
TWITTER.COM/FAM_MALAYSIA
Pemain timnas Malaysia memberikan penghormatan ke suporternya seusai mengalahkan timnas Sri Lanka pada laga persahabatan di Stadion Nasional Bukit Jalil, Kuala Lumpur, 5 Oktober 2019.

BOLASPORT.COM - Malaysia kehilangan salah satu penyerang jelang Piala AFF 2020, akan tetapi tim yang bakal dilawan Timnas Indonesia itu memiliki beberapa pemain lain di posisi itu.

Piala AFF 2020 nampak sudah di depan mata. Turnamen dua tahunan itu seharusnya digelar pada 2020.

Akan tetapi Piala AFF 2020 harus ditunda ke 2021 karena pandemi Covid-19.

Piala AFF 2020 akan digelar di Singapura pada 5 Desember 2021 hingga 1 Januari 2022.

Malaysia masuk dalam Grup B bersama timnas Indonesia, Vietnam, Kamboja, dan Laos.

Baca Juga: Babak 8 Besar Liga 2 2021, Persis Solo Siap Tambah Amunisi

Sementara Grup A diisi oleh Thailand, Filipina, Myanmar, Singapura, dan Timor Leste.

Baca Juga: Jelang Putaran Kedua, Pelatih PSS Sleman Bicara Rencana Datangkan Pemain

BolaSport.com melansir dari Berita Harian, pelatih timnas Malaysia Tan Cheng Hoe yakin barisan penyerang seperti Guilherme de Paula, Syafiq Ahmad, Muhammad Shahrel Fikri Md Fauzi, dan Luqman Hakim Shamsudin dapat mencetak gol untuk timnas Malaysia.

Sekadar informasi timnas Malaysia kehilangan jasa penyerang pemain keturunan Inggris-Malaysia lantaran cedera otot perut baru-baru ini, Darren Lok.

"Absennya Darren agak menganggu penyerangan, tapi kami memiliki beberapa pemain lain di posisi itu. Kami perlu merencanakan yang terbaik untuk mengalahkan tim lain," ujar Tan Cheng Hoe.

Baca Juga: Benamkan Persija, Wawan Febriyanto Dedikasikan Golnya untuk Orang Ini

Tan Cheng Hoe mengatakan daftar pemain kekal saat ditanya apakah ia berniat memanggil pemain lain yang tidak ada dalam daftar 28 pemain berdasarkan aksi di semifinal Piala Malaysia.

"Kami melihat para pemain yang bermain di perempat final, semi final atau bahkan final, mampu memberikan sesuatu pada tim. Saya hanya berharap dan menekankan agar para pemain bebas dari cedera dan kelelahan," ujarnya.

Lebih lanjut, pelatih 53 tahun itu mengatakan jajaran pelatih juga setiap saat memantau latihan dan peforma pemain yang bermain di luar negeri.

Pemain-pemain itu seperti Luqman Hakim di Belgia dan Dominic Tan yang bermain di Thailand.

Baca Juga: Pamit dari Klubnya, Sosok Ini Akan Gantikan Angelo Alessio di Persija?

"Mudah-mudahan mereka bisa fokus saat kita berkumpul di Singapura nanti," ujar Tan Cheng Hoe.

"Mungkin persiapannya hanya satu atau dua hari saat kita ke sana nanti, kita akan mempersingkat masa latihan dan fokus pada taktik saja," ujarnya.

Malaysia terakhir juara Piala AFF pada 2010, saat itu tim berjulukan Harimau Malaya itu mengalahkan timnas Indonesia di final dengan agregat 4-2.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : Bharian.com.my
REKOMENDASI HARI INI

Tak Ada Jens Raven, Ini 5 Pemain Indra Sjafri yang Promosi ke Timnas Indonesia Buat ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136