Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Tak Setuju Lionel Messi Menang Ballon d'Or 2021, Kroos Sebut Cristiano Ronaldo atau Benzema Lebih Layak

By Raka Kisdiyatma Galih - Selasa, 30 November 2021 | 23:33 WIB
Megabintang timnas Argentina dan Paris Saint-Germain, Lionel Messi, meraih Ballon d'Or ke-7 di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, Senin (29/11/2021).
TWITTER.COM/FRANCEFOOTBALL
Megabintang timnas Argentina dan Paris Saint-Germain, Lionel Messi, meraih Ballon d'Or ke-7 di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, Senin (29/11/2021).

BOLASPORT.COM - Tak setuju Lionel Messi menang Ballon d'Or 2021, Toni Kroos sebut Cristiano Ronaldo atau Benzema lebih layak menyabet penghargaan tersebut.

Acara penganugerahan Ballon d'Or 2021 baru saja selesai digelar di Theatre du Chatelet, Paris, Prancis, Senin (29/11/2021) waktu setempat atau Selasa dini hari WIB.

Megabintang Paris Saint-Germain, Lionel Messi, keluar sebagai pemenang Ballon d'Or 2021.

Messi meraih trofi Ballon d'Or ketujuh sepanjang karier profesionalnya.

La Pulga mengungguli dua pesaing terdekatnya, yakni Robert Lewandowski dan Jorginho.

Baca Juga: Menang Ballon d’Or, Lionel Messi Malah Tergocek Teman Sendiri

Messi menjadi pemenang dengan perolehan 613 poin, disusul Lewandowski (580) di tempat kedua dan Jorginho (460) di peringkat ketiga.

Meski penampilan Messi di PSG masih jauh dari kata memuaskan, tetapi keberhasilannya mempersembahkan trofi Copa del Rey untuk Barcelona dan performa luar biasa saat membantu timnas Argentina menjuarai Copa America 2021 dirasa sudah cukup untuk membuat mayoritas voter memilih dirinya.

Akan tetapi, tak sedikit pula yang menganggap kapten timnas Argentina tersebut tak pantas mendapatkan trofi Bola Emas tahun ini.

Sosok yang secara terang-terangan mengatakan Lionel Messi tidak layak adalah Toni Kroos.

Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, menendang bola saat melawan Liverpool dalam babak perempat final Liga Champions 2020-2021 pada Selasa (6/4/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.
TWITTER.COM/JAMOLESTINA
Gelandang Real Madrid, Toni Kroos, menendang bola saat melawan Liverpool dalam babak perempat final Liga Champions 2020-2021 pada Selasa (6/4/2021) waktu setempat atau Rabu pukul 02.00 WIB.

Kroos menyebut bahwa Karim Benzema atau Cristiano Ronaldo lebih pantas untuk meraih Ballon d'Or 2021 ketimbang Messi.

Baca Juga: Ramai-ramai Tolak Messi Juara Ballon d'Or 2021, Disebut Skandal

"Sama sekali tidak pantas," kata Kroos seperti dikutip BolaSport.com dari Goal International.

"Tidak diragukan lagi bahwa Messi, bersama Cristiano, telah menjadi pemain dalam satu dekade terakhir, tetapi tahun ini seharusnya ada pemain lain di depan mereka."

"Bagi saya, Karim seharusnya menjadi nomor satu jika Anda benar-benar mencari pemain individu terbaik tahun lalu."

"Saya dapat melihat dari jarak dekat betapa luar biasanya dia sebagai pesepak bola."

"Ketika saya melihat berapa banyak gol penentu yang dicetak Cristiano akhir-akhir ini bersama Manchester United di Liga Champions, itu berkat dia sendiri."

"Di mata saya, Cristiano juga masih unggul atas Messi," tutur gelandang asal Jerman itu menambahkan.

Baca Juga: Jadwal Sisa Juventus Tahun Ini, Jalan Tol sebelum Masuk Gerbang Neraka

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Septian Tambunan
Sumber : Goal International
REKOMENDASI HARI INI

Kata-kata Cristiano Ronaldo Usai Cetak Gol Ke-913 dan Bawa Al Nassr Menang di Liga Champions Asia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136