BOLASPORT.COM - Kepala Tim RNF Yamaha, Razlan Razali, mengaku tidak ada tekanan dari Yamaha untuk menampung Valentino Rossi pada MotoGP 2021.
Petronas Yamaha SRT, musim depan berganti menjadi RNF Yamaha, menjadi pelabuhan terakhir Valentino Rossi sebelum pensiun dari MotoGP.
Valentino Rossi pada musim 2021 terpaksa turun kasta setelah tergusur dari tim pabrikan Yamaha setelah mengabdi sekian lama.
Petronas Yamaha SRT menjadi kandidat utama lantaran Rossi tak ingin pindah pabrikan plus janji dukungan teknis setara pembalap pabrikan dari Yamaha.
Baca Juga: Bos Yamaha SRT Sesali Perekrutan Valentino Rossi pada MotoGP 2021
Setelah melewati diskusi yang alot, Petronas Yamaha SRT mengumumkan kepindahan Valentino Rossi MotoGP 2020 berlangsung setengah jalan.
Bergabungnya pembalap berjuluk The Doctor itu bersama Petronas Yamaha SRT memunculkan pro dan kontra.
Sebab, Petronas Yamaha SRT mengorbankan filosofi tim mereka yaitu mengorbitkan talenta-talenta muda ke kelas para raja.
Razlan Razali mengaku sempat skeptis dengan potensi yang dibawa Valentino Rossi untuk kembali menghadapi kompetisi ketat di MotoGP.
Baca Juga: Perasaan Marc Marquez Dipertanyakan Usai Valentino Rossi Pensiun: Senang atau Tidak?
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Speedweek.com |
Komentar