BOLASPORT.COM - Timnas Malaysia mendapatkan masalah jelang gelaran Piala AFF 2020.
Beberapa pemain Harimau Malaya dipastikan baru bergabung dua hari sebelum kick-off AFF yang rencananya akan dilaksanakan pada 5 Desember 2021.
Mereka adalah Lukman Hakim Shamsudin, Dion Cools, Junior Eldstal, dan Dominic Tan yang saat ini masih bermain di luar negeri.
Baca Juga: Link Live Streaming BWF World Tour Finals 2021 - Sore Ini, Marcus/Kevin dan Praveen/Melati Tanding
Juru taktik timnas Malaysia, Tan Cheng Hoe, berharap mereka bisa kembali lebih cepat untuk mempersiapkan kompetisi AFF 2020.
Menurutnya, saat ini tim pelatih masih memantau perkembangan keempat pemain tersebut di luar negeri.
Dia berharap, mereka bisa menjaga kondisi dan segera menjalani pemusatan latihan.
"Kami tahu jadwal mereka dan jajaran pelatih terus memantau latihan dan pertandingan mereka sehingga mereka selalu dalam kondisi terbaik mereka," kata Tan Cheng Hoe dilansir BolaSport.com dari laman hmetro.com.
Baca Juga: Sukses Ditempa Carlo Ancelotti, Vinicius Jr Ingin Cetak Sejarah di Real Madrid
Pelatih berusia 53 tahun ini menambahkan, menjadi kerugian besar karena empat pemain tersebut akan langsung menjalani latihan taktikal.
Dia menilai ini adalah jalan terbaik karena mereka memiliki waktu yang mepet.
Baca Juga: Flashback Final Piala AFF 2016 - Thailand Bikin Timnas Indonesia Gigit Jari untuk Kelima Kali
Timnas Malaysia akan menjalani pertandingan pertama melawan Kamboja, Senin (6/12/2021).
"Saya harap mereka bisa fokus pada tim ketika mereka berkumpul di Singapura."
"Karena hanya ada dua hari untuk mempersiapkan dan kemudian mungkin fokus pada taktik saja."
Baca Juga: Timnas Indonesia Harus Tahu, Timnas Malaysia Punya Kesulitan Jelang Piala AFF 2020
Dengan waktu yang sempit, Tan optimistis timnya tetap bisa meraih hasil maksimal.
Dia juga yakin dengan kemampuan Baddrol Bakhtiar dkk.
"Sejauh ini, kami yakin dengan kemampuan tim dan mengharapkan hasil terbaik yang akan dibuat di turnamen," katanya.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | hmetro.com.my |
Komentar