BOLASPORT.COM - Gelandang Inter Milan, Hakan Calhanoglu, cetak Olympic Goal, atau gol langsung dari situasi korner, saat menghadapi AS Roma.
Hakan Calhanoglu menjadi salah satu penampil bintang saat Inter Milan menggilas tuan rumah AS Roma.
Pada lanjutan Liga Italia di Stadion Olimpico, Sabtu (4/12/2021), sang juara bertahan Serie A menang dengan skor 3-0.
Gol pembukanya lahir secara istimewa karena berasal dari eksekusi sepak pojok langsung dari Hakan Calhanoglu.
Gelandang serang asal Turki itu melepaskan tembakan kaki kanan melengkung yang membidik kiper lawan, Rui Patricio.
Trik Calhanoglu berhasil karena membuat bola melesat di antara kedua kaki Patricio dan bersarang ke jala.
Baca Juga: Hasil Liga Italia - Tak Perlu Lautaro Martinez, Inter Milan Habisi AS Roma
Dalam dunia sepak bola, gol yang tercipta langsung dari tendangan penjuru kerap disebut Olympic Goal atau Gol Olimpiade.
Istilah itu mengacu kepada sebutan media-media Amerika Selatan setelah pemain Argentina, Cesareo Onzari, mencetak gol langsung dari sepak sudut dalam duel persahabatan kontra Uruguay, 2 Oktober 1924.
Karena saat itu Uruguay berstatus juara Olimpiade 1924, maka gol unik Onzari yang bersarang ke gawang mereka lekat disebut Olympic Goal.
Selepas pertandingan, Calhanoglu mengakui gol epik miliknya bukan sebuah kebetulan.
Dia memang sengaja mengincar posisi Patricio, yang terlihat sedikit maju dari garis gawang, sehingga menyediakan celah kosong di tiang dekat.
Hakan Çalhanoğlu ❤️???? pic.twitter.com/u7UztK0akb
— ozzy (@ozzypub) December 4, 2021
"Ya, saya sengaja mengincar gol. Saya selalu mencoba untuk membidik ke tiang dekat dari sudut dan kali ini berhasil," katanya kepada DAZN.
Selain mencetak gol unik, eks pemain AC Milan tersebut memberi assist untuk gol kedua Inter yang dibuat Edin Dzeko.
"Saya senang dengan assist untuk Edin juga. Inter mendominasi pertandingan, kami tak membiarkan Roma melakukan apa pun."
"Sungguh performa yang hebat," lanjutnya, dikutip BolaSport.com dari Football Italia.
Menurut data di situs klub, pemain terakhir Inter yang mencetak Gol Olimpiade sebelum Calhanoglu ialah Christian Eriksen pada Juni 2020.
El gol olímpico de Eriksen.. desafortunada la defensa y el arquero Ospinapic.twitter.com/B5JOALOKZd
— Adal Franco (@AdalFrancoESPN) June 13, 2020
Kala itu, Eriksen menjebol gawang Napoli langsung dari korner dalam laga semifinal Coppa Italia.
Baca Juga: Sebelum Toni Kroos, Ini 5 Gol Pilihan yang Lahir Langsung dari Korner
Tautannya, Calhanoglu sendiri direkrut Inter Milan secara gratis guna menggantikan peran Eriksen, yang mengalami masalah jantung di Euro 2020 lalu.
Sementara itu, pencetak Gol Olimpiade di Liga Italia lebih jarang terjadi dalam waktu dekat ini.
Sejak 2017-2018, Calhanoglu hanya menjadi pemain ketiga yang cetak gol dari korner setelah Jose Callejon dan Erick Pulgar.
Kembali ke duel kontra AS Roma, kemenangan Inter Milan akhirnya dipastikan lewat gol penutup dari Denzel Dumfries.
Baca Juga: Roma Digebuk Inter Milan, Jose Mourinho Bikin Aib di Kariernya
Bek sayap timnas Belanda itu mengukir gol pertamanya dengan seragam Inter melalui sundulan selam setelah disuplai crossing Alessandro Bastoni.
Hasil ini membuat Inter naik ke peringkat dua klasemen Liga Italia, hanya terpaut satu angka di bawah AC Milan.
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | football-italia.net, Inter.it |
Komentar