BOLASPORT.COM - Pasangan ganda putra Indonesia, Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, mensyukuri pencapaian mereka pada BWF World Tour Finals 2021.
Selalu ada hikmah di balik setiap peristiwa.
Ini pula yang dirasakan Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo setelah bertanding pada final BWF World Tour Finals 2021.
Marcus/Kevin sebenarnya tidak mendapatkan hasil terbaik yang bisa mereka dapatkan pada turnamen akhir musim itu.
Baca Juga: Hasil Final BWF World Tour Finals 2021 - Hoki/Kobayashi Paksa Marcus/Kevin Gigit Jari dalam Trilogi
Bertanding di Bali International Convention Centre, Minggu (5/12/2021), Marcus/Kevin menjadi runner-up setelah dikalahkan Takuro Hoki/Yugo Kobayashi (Jepang).
Marcus/Kevin dan Hoki/Kobayashi sama-sama tak mau kalah. Bukan sekali saja pemimpin perolehan skor berubah.
Tekad untuk mengejar gelar masih dimiliki Marcus/Kevin kendati tertinggal enam angka, 2-8, dari pasangan lawan pada awal gim ketiga.
Namun, hari ini bukan harinya Marcus/Kevin. Sempat membalikkan keadaan, Minions tumbang dengan skor akhir 16-21, 21-13, 17-21.
"Pertandingan hari ini berlangsung sangat ketat, kami sampai menahan rasanya lelah," kata Marcus, dilansir BolaSport.com dari Badminton Indonesia.
"Saya mengakui bahwa pasangan Jepang hari ini sangat bagus," sambung Marcus.
Ini menjadi kekalahan kedua Marcus/Kevin dari pasangan peringkat enam dunia tersebut dalam tiga pekan terakhir.
Marcus/Kevin juga kalah dari Hoki/Kobayashi pada final Indonesia Masters 2021 sebelum membalasnya pada final Indonesia Open 2021.
Kevin menyesal karena tidak bisa mengonversikan kesempatan emas pada momen penentuan.
"Kami berusaha mendapatkan momentum kembali untuk mengejar kedudukan, sayang kami kurang bisa menyelesaikan pertandingan dengan baik," ujar Kevin.
Kendati kalah, Marcus/Kevin tetap mensyukuri hasil yang sudah mereka raih.
Marcus/Kevin telah kembali ke level konsistensi pasangan nomor satu dengan selalu lolos ke final dalam lima turnamen berturut-turut.
Baca Juga: Rincian Hadiah Uang Marcus/Kevin, Wakil Indonesia Tersukses pada BWF World Tour 2021
Hanya gelar juara yang masih kurang. Dari lima kesempatan tampil di final, Marcus/Kevin hanya memenangi dua di antaranya.
Meski begitu, mengingat jadwal turnamen yang padatnya keterlaluan, bisa selalu tampil di level tertinggi tanpa mengalami cedera jelas menjadi berkah tersendiri.
Marcus/Kevin pun menyebut catatan lima final beruntun sebagai prestasi yang lebih dari cukup.
"Prestasi ini lebih dari cukup, kami bersyukur bisa masuk final dan menjadi [finalis] lima kali beruntun," ujar Kevin.
Baca Juga: Final BWF World Tour Finals 2021 - Marcus/Kevin Minta Maaf karena Gagal Juara
Cedera menjadi sesuatu yang dihindari oleh Marcus/Kevin dan rival-rival mereka.
Sebab, fisik para pemain akan kembali digenjot dengan agenda Kejuaraan Dunia 2021 yang berlangsung di Huelva, Spanyol, mulai 12 September mendatang.
Ya, hanya ada masa jeda selama satu pekan bagi Marcus/Kevin cs. sebelum kembali ke lapangan.
Marcus/Kevin dan 15 wakil Indonesia lainnya akan bertolak ke Negeri Matador untuk melakoni salah satu turnamen individu paling bergengsi itu.
Baca Juga: BWF World Tour Finals 2021 - An Se-young Tebar Ancaman, Ratu Bulu Tangkis Dapat Sinyal Bahaya
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | badmintonindonesia.org |
Komentar