Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Jelang Duel, Djanur Puji Persik Kediri di Bawah Javier Roca dan Antisipasi Kebangkitan

By Metta Rahma Melati - Selasa, 7 Desember 2021 | 13:15 WIB

BOLASPORT.COM - Pelatih Barito Putra, Djadjang Nurdjaman alias Djanur memberikan apresiasi sekaligus mengantisipasi Persik Kediri di bawah kendali pelatih Javier Roca.

Barito Putera akan melawan Persik Kediri pada pekan ke-15 Liga 1 2021/2022 di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Yogyakarta, Rabu (8/12/2021).

Pelatih Barito Putera, Djanur memberikan penjelasan terkait persiapan tim melawan Persik Kediri.

"Persiapan kami sama dengan tim-tim yang lain, tidak ada yang bisa jadi alasan tapi jujur tidak ideal ya cuma dapat dua hari. Kami semua sempat menggelar official training saja pada hari ini," kata Djanur kepada awal media termasuk BolaSport.com pada konferensi pers, Selasa (7/12/2021).

"Tapi kami sadar semua, skuad tim dari staf sama pemain dengan semua situasi dan kondisi saat ini. Artinya kami butuh kemenangan dalam pertandingan besok melawan Persik Kediri.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Rekan Syahrian Abimanyu Berlabel Liga Eropa Unjuk Taring dengan Cetak Brace

"Kami akan mencoba untuk all out, bertanding dengan segala kemampuan untuk meraiha kemenangan," ujarnya.

Djanur pun memuji Persik Kediri di bawah pelatih Javier Roca, di mana memiliki tren bagus.

"Saya mengamati perjalanan Persik Kediri, di setiap pertandingan selalu tampil bagus dan memberikan perlawanan tapi pada akhirnya tidak sesuai dengan
keinginan mereka. Dari segi permainan mereka tim yang bagus," kata Djanur.

"Dan spesial dalam dua pertandingan terakhir mereka meraih tiga-empat poin, saya pikir ini hasil yang baik dari coach Javier Roca.

"Saya pikir ini yang harus diantisipasi kebangkitan mereka dengan penampilan bagus disertai kemenangan pasti mereka punya percaya diri yang baik," ujarnya.

Javier Roca adalah pelatih baru yang ditunjuk untuk membesut Persik Kediri.

Baca Juga: Piala AFF 2020 - 2 Rival Berat Timnas Indonesia Saling Duel, Park Hang-seo: Seperti Main di Final

Dalam dua pertandingan terakhir, Persik mampu menahan imbang Persebaya dengan skor 0-0 dan menang 2-0 atas Persita Tangerang.

Posisi Barito Putera saat ini dalam zona degradasi, tiga poin adalah yang ingin diraih oleh Ambrizal Umanillo dkk.

"Ya memang kami menyadari tadi sudah sampaikan bahwa kami sangat butuh kemenangan dari pertandingan besok melawan Persik Kediri karena itu akan sangat berpengaruh di posisi kami di klasemen," kata Djanur.

"Artinya situasi ini sangat disadari oleh semuanya baik pemain atau pelatih. Insyaallah kami akan memaksimalkan kesempatan," kata mantan pelatih Persib Bandung itu.

Djanur pun mengatakan bahwa tidak ada pemain yang akan absen melawan Barito Putera meskipun ada pemain yang sedikit bermasalah.

Ia berharap pemain yang sedikit bermasalah akan fit.

Sementara itu Ambrizal Umanailo pun bertekad untuk meraih kemenangan melawan Persik Kediri.

"Saya mewakili pemain kami semuanya siap kami ingin pertandingan besok menjadi titik balik untuk kami bisa meraih poin," kata Umanailo.

"Insyaallah bisa diberi kemenangan. Dari Persik Kediri saya rasa semua pemain sama ya yang penting kami kompak bisa meraih kemenangan pada pertandingan besok," ujarnya.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
Berikan Komentar
Isi komentar sepenuhnya adalah tanggung jawab pengguna dan diatur dalam UU ITE

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
29
70
2
Arsenal
28
55
3
Nottm Forest
28
51
4
Chelsea
28
49
5
Man City
28
47
6
Newcastle
28
47
7
Brighton
28
46
8
Aston Villa
29
45
9
Bournemouth
28
44
10
Fulham
28
42
Klub
D
P
1
Persib
23
50
2
Persebaya
23
41
3
Dewa United
23
40
4
Persija Jakarta
23
40
5
Bali United
22
37
6
Borneo
23
35
7
Persita
23
35
8
PSM
23
33
9
Persik
23
33
10
Arema
22
32
Klub
D
P
1
Barcelona
26
57
2
Real Madrid
27
57
3
Atlético Madrid
27
56
4
Athletic Club
27
49
5
Villarreal
26
44
6
Real Betis
27
41
7
Mallorca
27
37
8
Rayo Vallecano
27
36
9
Celta Vigo
27
36
10
Sevilla
27
36
Klub
D
P
1
Inter
28
61
2
Napoli
28
60
3
Atalanta
28
58
4
Juventus
28
52
5
Lazio
28
51
6
Bologna
28
50
7
Roma
28
46
8
Fiorentina
28
45
9
Milan
28
44
10
Udinese
28
40
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X