Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Kurang Persiapan Jadi Alasan Rekan Marc Marquez Gagal Bersinar pada Awal Musim

By Muhamad Husein - Selasa, 7 Desember 2021 | 15:15 WIB
Aksi pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, saat mengaspal pada MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021).
DOK. MOTOGP.COM
Aksi pembalap Repsol Honda, Pol Espargaro, saat mengaspal pada MotoGP Emilia Romagna 2021 di Sirkuit Misano, Italia, Minggu (24/10/2021).

BOLASPORT.COM - Pembalap MotoGP, Pol Espargaro, mengaku gagal bersinar pada awal tahun pertama bersama Repsol Honda karena kurang persiapan.

Pol Espargaro telah mencatatkan debut bersama Repsol Honda pada kejuaraan MotoGP 2021.

Namun hasil yang dicatatkan Pol Espargaro bersama Repsol Honda kurang pada awal musim kurang memuaskan.

Situasi ini membuat Pol Espargaro mengungkapkan bahwa persiapan yang sangat kurang menjadi alasan utama.

Baca Juga: Jadi Tandem Marc Marquez, Pol Espargaro Akan Lebih Baik dari Lorenzo dan Pedrosa

Espargaro pindah ke Honda dari Red Bull KTM saat jadwal tes pramusim MotoGP terganggu karena situasi pandemi Covid-19.

Dari jadwal yang diberikan, Pol Espargaro hanya bisa menjalani lima kali sesi tes pramusim.

Waktu ini dirasakan Pol Espargaro kurang cukup karena proses adaptasi dengan motor balap RC213V sangat memakan waktu.

Apalagi motor balap milik Honda kurang memiliki grip belakang yang cukup sehingga menyebabkan masalah saat keluar dan masuk tikungan. 

Baca Juga: Pujian Valentino Rossi kepada Casey Stoner: Terliar dan Tercepat!

Pol Espargaro sebagai pembalap baru Honda belum terbiasa dengan set up seperti itu karena selalu menggunakan rem belakang saat masih balapan dengan KTM.

Beberapa tes berikutnya kemudian dimanfaatkan Espargaro. Hasilnya mulai tampak ada peningkatan dengan meraih pole position di Silverstone dan finis kedua saat balapan balapan pada MotoGP Emilia Romagna.

"Pada dasarnya, pengalaman di MotoGP adalah setengah jalan," kata rekan Marc Marquez tersebut, dikutip BolaSport.com dari Motorsport.

"Dan terutama ketika Anda berganti motor, level sekarang di MotoGP sangat fantastis, super-super tinggi. Jadi Anda tidak punya waktu untuk mengatakan sedang beradaptasi ataupun kurang cukup waktu untuk menguji."

Baca Juga: Marc Marquez Lewat, Valentino Rossi Bongkar Rival Favoritnya Selama Ikuti MotoGP

"Anda tidak bisa mengatakan itu semua, Anda tidak memiliki banyak waktu untuk pengujian sekarang. Kami datang ke balapan Qatar tanpa persiapan, sebenarnya, dengan beberapa lap (pengujian) dengan motor. Jadi jelas saya tidak siap."

"Kemudian saya harus memahami bagaimana mengendarai motor selama akhir pekan balapan, yang mana sangat sulit karena Anda memiliki tekanan. Anda ingin tampil baik, Anda mengalami crash, Anda tidak punya waktu bekerja dengan motor.

"Jadi saya menggunakan beberapa tes untuk menguji sebagai waktu yang penting. Dan sepanjang tahun dalam tes ini, kami benar-benar meningkat dan saya jauh lebih baik di atas motor."

"Yang pasti kami mendapatkan pengalaman ini di awal tahun. Jika balapan pertama terjadi di Portimao, tahun ini akan jauh lebih berbeda dan lebih mudah."

Baca Juga: Valentino Rossi Naik Podium Pertama Ajang 100km dei Campioni

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motorsport

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
19
46
2
Arsenal
20
40
3
Nottm Forest
19
37
4
Chelsea
20
36
5
Newcastle
20
35
6
Man City
20
34
7
Bournemouth
20
33
8
Aston Villa
20
32
9
Fulham
20
30
10
Brighton
20
28
Klub
D
P
1
Persebaya
17
37
2
Persib
15
35
3
Persija Jakarta
17
31
4
Arema
17
28
5
Bali United
16
27
6
PSM
16
27
7
Persik
17
27
8
Borneo
17
26
9
PSBS Biak
17
25
10
Dewa United
17
25
Klub
D
P
1
Real Madrid
19
43
2
Atlético Madrid
18
41
3
Barcelona
19
38
4
Athletic Club
19
36
5
Villarreal
18
30
6
Mallorca
19
30
7
Real Sociedad
18
25
8
Girona
18
25
9
Real Betis
18
25
10
Osasuna
18
25
Klub
D
P
1
Napoli
19
44
2
Atalanta
18
41
3
Inter
17
40
4
Lazio
18
35
5
Juventus
18
32
6
Fiorentina
18
32
7
Bologna
17
28
8
Milan
17
27
9
Udinese
19
25
10
Torino
19
21
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
508
2
F. Bagnaia
498
3
M. Marquez
392
4
E. Bastianini
386
5
B. Binder
217
6
P. Acosta
215
7
M. Viñales
190
8
A. Marquez
173
9
F. Morbidelli
173
10
F. Di Giannantonio
165
Close Ads X