Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Bayern Muenchen vs Barcelona - Xavi: Kami Tak Butuh Keajaiban untuk Bungkam Robert Lewandowski Cs

By Raka Kisdiyatma Galih - Rabu, 8 Desember 2021 | 09:00 WIB
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memberikan instruksi saat melawan Espanyol dalam laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Sabtu (20/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.
TWITTER.COM/LALIGAEN
Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, memberikan instruksi saat melawan Espanyol dalam laga pekan ke-14 Liga Spanyol 2021-2022 di Stadion Camp Nou, Sabtu (20/11/2021) waktu setempat atau Minggu pukul 03.00 WIB.

BOLASPORT.COM - Pelatih Barcelona, Xavi Hernandez, mengaku tak butuh keajaiban untuk bisa mengalahkan Bayern Muenchen di Liga Champions.

Barcelona akan menghadapi laga hidup mati saat menyambangi markas Bayern Muenchen dalam matchday ke-6 Grup E Liga Champions 2021-2022.

Duel tersebut bakal digelar di Allianz Arena, Rabu (8/12/2021) waktu setempat atau Kamis pukul 03.00 WIB.

Barcelona saat ini berada di peringkat kedua di klasemen sementara Grup E dengan koleksi 7 poin.

Perolehan tersebut masih belum aman lantaran rawan disalip Benfica yang menempati posisi ketiga dengan lima angka.

Baca Juga: Cetak Brace, Lionel Messi Samai Catatan Cristiano Ronaldo dan Lewati Rekor Pele

Oleh sebab itu, El Barca wajib mengalahkan Muenchen demi mengamankan tike ke fase knock-out Liga Champions.

Namun, memetik kemenangan di kandang Muenchen bukanlah tugas mudah bagi Barcelona.

 

Dari empat pertemuan terakhir di Jerman, Barcelona menelan tiga kekalahan dan satu hasil imbang.

Ditambah lagi, Robert Lewandowski cs punya catatan sempurna di fase grup Liga Champions musim ini dengan menyapu bersih lima kemenangan.

Dalam sesi konferensi pers jelang laga tersebut, Xavi Hernandez menyadari bahwa laga tersebut bakal berjalan sulit untuk timnya.

Baca Juga: Hasil Liga Champions - Andre Silva Cetak 1 Gol dan Bikin 1 Pemain Diusir, RB Leipzig Bekuk Man City

Namun, Xavi menegaskan Barcelona tak butuh keajaiban untuk bisa mengalahkan Muenchen.

"Itu ada di tangan kami sendiri dan kami akan memberikan semua yang kami punya," ucap Xavi seperti dikutip BolaSport.com dari Marca.

"Setelah pertandingan, kita lihat saja nanti."

"Saya tidak merasa kami butuh keajaiban."

"Ini satu pertandingan dan kami bisa mengalahkan lawan mana pun," tutur juru taktik asal Spanyol itu menambahkan.

Baca Juga: Zlatan Ibrahimovic Jagokan Lionel Messi ketimbang Cristiano Ronaldo, Apa Alasannya?

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Marca
REKOMENDASI HARI INI

Piala Presiden 2024 Ajang Talenta Tanah Air Bersinar, Siap Ditempa di Kompetisi demi Tujuan Akhir Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
PSM
10
17
7
PSBS Biak
10
15
8
Persik
10
15
9
Arema
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X