BOLASPORT.COM - Egy Maulana Vikri dan Elkan Baggott dipastikan tidak akan memperkuat timnas Indonesia dalam laga perdana melawan Kamboja di Grup B Piala AFF 2020.
Timnas Indonesia dipastikan akan menghadapi Kamboja di Bishan Stadium, Singapura, Kamis (9/12/2021).
Namun, dalam laga perdana timnas Indonesia di Piala AFF 2020 itu tak akan diperkuat dua pemain andalan yakni Elkan Baggott dan Egy Maulana.
Baca Juga: Daftar Nomor Punggung Timnas Indonesia di Piala AFF 2020, Elkan Baggott Pakai Angka Legend
PSSI mengkonfirmasi untuk Egy Maulana memang masih memperkuat klubnya lebih dulu yakni FK Senica dan Elkan Baggott sendiri baru tiba di Singapura.
Ketua Umum PSSI, Mochamad Iriawan mengatakan bahwa untuk pemain Ipswich Town, Elkan Baggott telah ikut bergabung dengan timnas Indonesia.
Baca Juga: Rexy Mainaky Bidik Final Thomas Cup 2022 bagi Timnas Bulu Tangkis Malaysia
“Elkan sudah jalan,” kata Mochamad Iriawan saat ditemui awak media termasuk BolaSport.com, di Kantor Kemenpora, Jakarta Pusat, Rabu (8/12/2021).
Untuk Elkan Baggott memang sudah dipastikan tiba di Singapura hari ini Rabu (8/12/2021) pagi waktu setempat.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - 26 Tahun Belum Pernah Menang dari Timnas Indonesia, Ini Kata Pelatih Kamboja
Tetapi, pemain dengan tinggi badan 196 cm itu tak akan memperkuat timnas Indonesia dalam laga melawan Kamboja.
Hal ini karena pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong mengatakan bahwa akan memberi waktu Elkan Baggot untuk istirahat terlebih dahulu.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar