BOLASPORT.COM - Petarung kelas ringan UFC, Beneil Dariush, memberikan pendapat mengenai jagoan dengan kemampuan paling komplet di divisinya.
Beneil Dariush termasuk dalam jajaran petarung elite di kelas ringan UFC.
Hal itu tersemat kepada Beneil Dariush karena menduduki posisi ke-3 peringkat divisi 155 poin tersebut.
Sejak menelan kekalahan pada UFC 222, Maret 2018 silam, jagoan berdarah Iran itu telah berevolusi menjadi lebih baik.
Baca Juga: WADA Apresiasi Kinerja Indonesia dalam Penyelesaian Masalah Sanksi Anto Doping
Dia sekarang memiliki raihan tujuh kemenangan beruntun.
Adapun pada pertarungan terakhir, Dariush sukses menumbangkan Tony Ferguson yang dikenal sebagai jagoan top kelas ringan.
Sebagai petarung MMA, Dariush merupakan jagoan komplet alias menguasai bidang stand-up fight maupun ground fight.
Baca Juga: Casey Stoner Penasaran Sesuatu yang Disembunyikan Murid Valentino Rossi
Pasalnya Dariush memegang sabuk hitam dari Brazillian Jiu-Jitsu dan Muay Thai.
Kepada Off Guard, Dariush kemudian mengungkapkan sosok petarung yang menguasai segala aspek di olahraga MMA.
Petarung 32 tahun itu mengatakan bahwa sosok tersebut adalah Islam Makhachev dan Charles Oliveira.
"Saya percaya sosok yang paling lengkap adalah Islam Makhachev dan Charles Oliveira," kata Dariush, dilansir BolaSport.com dari Sportskeeda.
"Saya kira itu akan menjadi pertarungan saya yang paling sulit."
"Tapi dengan game plan yang bagus, itu bisa menumbangkan siapa pun dan tidak peduli seberapa bagus gaya bertarung Anda."
"Jika Anda dapat menjalankan rencana pertarungan, itu mengubah permainan seutuhnya," ucap dia menambahkan.
Baca Juga: Marc Marquez Diharapkan Cepat Pulih Agar Bawa Honda Berjaya Lagi
Dariush saat ini sudah dijadwalkan akan bertemu dengan Islam Makhachev pada 26 Februari 2022 mendatang.
Duel tersebut akan menarik untuk disaksikan lantaran pemenangnya diprediksi akan mendapat sebuah pertarungan perebutan gelar juara kelas ringan UFC.
Jelang bertarung melawan Makhachev, Dariush berbicara mengenai kemiripan gaya bertarung.
"Banyak orang yang mengatakan kami akan saling bercermin karena kami berdua kidal," tutur Dariush.
"Tinggi kami juga hampir sama. Saya pikir dia sedikit lebih tinggi dari saya."
"Jika pada pertarungan saya tidak bisa menggila, saya mencoba untuk menjadi sangat metodis. Saya setuju dengan Anda pasti ada cermin di sana," ucap dia melanjutkan.
Baca Juga: Suzuki Putuskan Tak Butuh Manajer Baru pada Kejuaraan MotoGP 2022
Editor | : | Delia Mustikasari |
Sumber | : | sportskeeda.com |
Komentar