BOLASPORT.COM - Pembalap Mercedes, Lewis Hamilton, memberi tanggapan tentang himbauan dari Race Director, Michael Masi, menjelang F1 GP Abu Dhabi 2021.
Balapan GP Abu Dhabi akan menjadi penentu dalam persaingan perburuan gelar juara F1 2021 antara Lewis Hamilton dan Max Verstappen (Red Bull Racing).
Sebab, Max Verstappen dan Lewis Hamilton sama-sama mengoleksi 369,5 poin menjelang balapan yang digelar di Sirkuit Yas Marina, Abu Dhabi, Uni Emirat Arab, Minggu (12/12/2021).
Hamilton sendiri masih tertinggal dari Verstappen dari acuan kedua dalam penentuan peringkat yaitu jumlah kemenangan.
Baca Juga: Tak Ada Kata Minggir, Anthony Joshua Dipastikan Akan Lawan Oleksandr Usyk
Hamilton 'baru' mendapatkan delapan kemenangan pada musim ini sementara Verstappen sedikit lebih baik dengan sembilan kemenangan.
Ditambah persaingan keras yang kerap ditunjukkan keduanya di lintasan, skenario ketika kedua pembalap sama-sama gagal finis pun ramai dibicarakan.
Hamilton jelas tidak akan diuntungkan jika dia dan Verstappen gagal menuntaskan lomba.
Peran antagonis pun seakan-akan diberikan kepada Verstappen karenanya. Gaya berlomba yang agresif tidak membantu Verstappen untuk lolos dari cap negatif.
Baca Juga: Dustin Poirier Buka Peluang Duel Lawan Conor McGregor Ke-4 Kalinya
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Express.co.uk |
Komentar