BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia sukses meraih kemenangan 5-1 atas Laos pada laga kedua Grup B Piala AFF 2020.
Laga antara timnas Indonesia melawan Laos itu berlangsung di Stadion Bishan, Singapura, Minggu (12/12/2021).
Timnas Indonesia berjaya mencetak lima gol melalui Asnawi Mangkualam (23’ pen), Irfan Jaya (34’), Witan Sulaeman (56’), Ezra Walian (77’), dan Evan Dimas (84’).
Baca Juga: Jorginho Main dalam Kondisi Cedera, Tuchel: Dia Pemain Sangat Penting
Dengan kemenangan itu, timnas Indonesia berhasil menggusur Malaysia dari pemimpin klasemen sementara Grup B.
Skuad Garuda sukses mengemas enam poin dari dua pertandingan dengan unggul profuktivitas gol dari Malaysia.
Baca Juga: Bungkam Persita Tangerang, Barito Putera Akhiri Puasa Kemenangan
Sehingga Malaysia harus tergusur dengan bergeser ke peringkat kedua Grup B dengan poin yang sama.
Keberhasilan timnas Indonesia mengobrak-abrik pertahanan Laos itu pun membuat pelatih timnas, Shin Tae-yong memuji para pemain.
Baca Juga: Salah Satu Bek di Liga Belanda Akui Punya Nama Khas Indonesia
Editor | : | Hugo Hardianto Wijaya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar