BOLASPORT.COM - Mohamed Salah masih berstatus anak sekolahan saat kali terakhir Liverpool bersua Inter Milan.
Hasil drawing babak 16 besar Liga Champions 2021-2022 mempertemukan Liverpool dan Inter Milan.
Sudah cukup lama kedua tim tidak bersua di panggung Eropa.
Bentrokan terakhir Liverpool versus Inter Milan terjadi pada 11 Maret 2008 dalam leg kedua babak 16 besar Liga Champions.
Kala itu, duel berkesudahan dengan skor 1-0 untuk kemenangan The Reds berkat gol tunggal Fernando Torres.
Baca Juga: Statistik Menyedihkan Messi vs Real Madrid, PSG Mendingan Andalkan Pemain Lain
Ada di mana Mohamed Salah pada tahun tersebut?
Sang bomber belum menjadi bagian Liverpool. Umurnya baru 15 tahun dan masih menimba ilmu sepak bola di akademi Al Mokawloon.
Sambil bersekolah, Salah harus membagi waktu untuk bermain bal-balan.
Bahkan Mo Salah sering membolos demi datang ke tempat latihan klub.
Sosok kelahiran 15 Juni 1992 itu rela menghabiskan waktu tiga jam dari rumahnya menuju markas latihan Al Mokawloon.
Salah sendiri sudah lima kali berjumpa Inter dengan dua klub berbeda.
Rinciannya adalah satu pertandingan dilakoni bersama Fiorentina dan sisanya bareng AS Roma.
Bintang timnas Mesir itu menuai tiga kemenangan, satu kekalahan, satu hasil seri, dan satu gol melawan Nerazzurri.
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Cuma Latihan Ringan, Timnas Vietnam Sedikit Bersantai Jelang Lawan Timnas Indonesia
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | BolaSport.com, The Sportsman |
Komentar