BOLASPORT.COM - Presiden UFC, Dana White, memberikan sinyal akan menempatkan Justin Gaethje sebagai lawan berikutnya bagi juara kelas ringan, Charles Oliveira.
Justin Gaethje disebut Dana White merupakan petarung yang paling masuk akal menjadi lawan Charles Oliveira berikutnya.
Salah satu pertimbangannya adalah karena Justin Gaethje secara resmi telah duduk di peringkat satu divisi kelas ringan.
Melansir dari situs UFC.com hari ini (14/12/2021), Dustin Poirier turun peringkat dengan berada di posisi kedua.
Baca Juga: Juara Kelas Ringan UFC Terima Tantangan Duel Conor McGregor
Sementara itu, Gaethje naik ke urutan pertama di divisi kelas ringan dan menjadi penantang terdepan untuk gelar juara.
Hasil ini didapatkan Gaethje usai meraih kemenangan atas Michael Chandler pada acara UFC 268.
Dia pun sudah mengambil ancang-ancang usai membekuk Chandler bahwa akan menghadapi pemenang dari laga Oliveira vs Poirier pada UFC 269.
Pada acara UFC 269, Oliveira ternyata yang berhasil keluar sebagai pemenang setelah mengalahkan Poirier.
Baca Juga: Sah! UFC Resmikan Duel Israel Adesanya Vs Malaikat Maut Jilid II
Poirier menyerah setelah dicekik dari belakang oleh petarung asal Brasil tersebut pada ronde ketiga.
Kemenangan ini membuat Oliveira sukses mempertahankan gelar juara untuk pertama kalinya.
Selain itu, dia juga berhasil menjaga tren positif dengan menjadi petarung yang belum kalah dalam 10 pertandingan secara beruntun.
Setelah acara itu, Dana White kemudian ditanyai soal beberapa petarung berikutnya yang akan menjadi penantang Oliveira.
Baca Juga: Gawat! Wajah Charles Oliveira Terancam Diremuk Musuh Terakhir Khabib Nurmagomedov
Saat disinggung nama Gaethje, dia pun menyebut opsi tersebut adalah yang paling masuk akal.
"Ya, masuk akal," kata Dana White, dikutip BolaSport.com dari MMAFighting.com.
Selain Dana White, Gaethje sendiri juga sudah memberikan sinyal tak sabar ingin menghadapi Oliveira.
Dia mengutarakannya di media sosial dengan menuliskan kata 'selanjutnya' dan 'tak sabar' setelah acara UFC 269 berakhir.
Baca Juga: Pasang Muka Cuek, Charles Oliveira Tetap Melangkah Walau Banyak Dihujat
Editor | : | Dwi Widijatmiko |
Sumber | : | MMAFighting.com |
Komentar