BOLASPORT.COM - Pelatih interim Manchester United, Ralf Rangnick, terpincut oleh seorang pemain pemberontak dalam diri Boubacar Kamara.
Salah satu agenda Manchester United untuk bursa transfer Januri 2022 adalah membeli gelandang bertahan.
Sebenarnya Setan Merah sudah memiliki Nemanja Matic di posisi tersebut.
Namun, Ralf Rangnick dikabarkan kurang puas dengan kinerja sang pemain.
Nakhoda asal Jerman itu sudah mengantongi beberapa kandidat untuk diboyong ke Old Trafford.
Baca Juga: Terakhir Kali Liverpool Lawan Inter Milan, Mo Salah Suka Bolos Sekolah
Menurut laporan Athletic yang dikutip BolaSport.com, Boubacar Kamara menjadi salah satu pemain di dalam daftar Rangnick.
Pemuda asal Prancis berumur 22 tahun itu dinilai menjadi pilihan murah untuk memperkuat sektor tengah The Red Devils.
Kamara memiliki harga pasar 25 juta pounds atau Rp 473,7 miliar menurut Transfermarkt.
Untuk mendapatkan servis Kamara, United harus bersaing dengan Newcastle United dan Wolverhampton Wanderers.
Baca Juga: Statistik Menyedihkan Messi vs Real Madrid, PSG Mendingan Andalkan Pemain Lain
Si Pemberontak
Kontrak Kamara di Marseille akan kedaluwarsa enam bulan lagi atau pada Juni 2022.
Namun, dia 'berontak' dengan menolak tawaran perjanjian kerja baru dari klub.
Sang pemain memilih untuk meninggalkan Marseille ketika masa baktinya selesai.
Artinya, Kamara bisa menjalin perjanjian pra-kontrak dengan klub lain ketika bursa transfer Januari mendatang dibuka.
Kamara sendiri disebut sebagai salah satu gelandang bertahan muda terbaik di Liga Prancis saat ini.
Figur berpostur 178 sentimeter itu menjadi bagian integral bagi skuad Marseille.
Hal tersebut dapat dilihat dari porsi bermain Kamara.
Di Ligue 1 2021-2022, Kamara tampil 14 kali dengan 11 di antara dicatatkan sebagai starter.
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | The Athletic |
Komentar