BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, menghadapi ujian berat pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2021.
Lanjutan babak kedua Kejuaraan Dunia 2021 akan dilangsungkan pada Rabu (15/12/2021) di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol.
Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, satu-satunya wakil Indonesia pada Kejuaraan Dunia 2021, akan kembali berlaga.
Pasangan dari PB Djarum itu menggenggam tiket babak kedua Kejuaraan Dunia 2021 berkat kemenangan dari babak pertama.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Hadapi Pasangan Unggulan, Ini Tips Pelatih kepada Dejan/Serena
Senin (13/12/2021) kemarin, Dejan/Serena menundukkan wakil Irlandia, Paul Reynolds/Rachel Darragh, dengan skor 21-14, 21-16.
Kemenangan tersebut harus dilupakan Dejan/Serena mengingat ujian berat menanti mereka pada babak kedua Kejuaraan Dunia 2021.
Dejan/Serena dijadwalkan melawan pasangan asal Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Lohau, yang berstatus unggulan ke-11.
Dejan/Serena di atas kertas berada dalam posisi yang tidak lebih diunggulkan.
Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Kalahkan Unggulan Kedua, Loh Manfaatkan Tekanan Besar di Pundak Axelsen
Editor | : | Ardhianto Wahyu Indraputra |
Sumber | : | Kompas.com, Tournamen Software |
Komentar