Arfriansyah ditarik keluar digantikan oleh Rusni Rusmawan.
Arfriansyah sebelumnya sempat membuang kesempatan emas di depan gawang Persiba.
Dengan masuknya Rusni diharapkan semakin menambah daya gedor Sriwijaya FC.
Akhirnya usaha tersebut membuahkan hasil di detik-detik jelang berakhirnya babak pertama.
Sriwijaya FC berhasil mencetak gol penyama kedudukan melalui Hari Hasbrian.
Sepakan mendatar Hari Hasbrian mengarah ke pojok kanan gawang tak bisa dijangkau kiper Riki Pambudi.
Rusni Rusmawan yang masuk sebagai pengganti di babak pertama mampu membayar kepercayaan pelatih dengan baik.
Dia mencetak gol yang membuat Sriwijaya FC memimpin 2-1 pada menit 70.
Usai menggocek bek Persiba di dalam kotak penalti, Rusni melakukan tendangan keras yang menerjam jala Persiba.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar