BOLASPORT.COM - Pelatih Vietnam Park Hang-seo memberikan tanggapan soal timnas Indonesia yang hanya bermain bertahan dan tanpa menyerang.
Timnas Indonesia melawan Vietnam pada pertandingan matchday ketiga Grup B Piala AFF 2020 di Stadion Bishan Singapura, Rabu (15/12/2021) malam WIB.
Pertandingan berakhir dengan skor sama kuat 0-0.
Pada babak pertama, timnas Indonesia cukup kesulitan membuat peluang berbahaya.
Vietnam pun mencoba terus menekan pertahanan timnas Indonesia, namun belum berbuah gol.
Baca Juga: PSIM Yogyakarta Siap Tampil Tanpa Beban Hadapi Dewa United
Pada babak kedua, ada sedikit perubahan dengan masuknya Evan Dimas.
Akan tetapi Vietnam terus tampil menyerang pertahanan timnas Indonesia.
Timnas Indonesia pun hanya minim mendapatkan peluang berbahaya untuk gawang Vietnam.
Setelah pertandingan, pelatih Park Hang-seo menjawab pertanyaan soal timnas Indonesia yang hanya bermain bertahan tanpa menyerang.
Pelatih asal Korea Selatan itu rupanya enggan memberikan tanggapan soal strategi timnas Indonesia.
"Kami tidak berbicara soal taktikal lawan, kami hanya fokus pada permainan kami sendiri," ujar Park Hang-seo.
Lebih lanjut, Park Hang-seo memberikan pujian bagi pemainnya.
"Saya berpikir dari gim pertama pemain saya bermain dengan bagus, tetapi pemikiran itu tak berpengaruh banyak karena kami tidak bisa menghasilkan gol," ujar mantan asisten Guus Hiddink itu.
Dengan hasil imbang melawan timnas Indonesia, Vietnam mengemas tujuh poin dan berada di posisi kedua klasemen Grup B.
Sementara timnas Indonesia berada di posisi puncak dengan tujuh poin.
Timnas Indonesia unggul satu gol lebih banyak dari Vietnam.
Akan tetapi Vietnam lebih diuntungkan lantaran pada pertandingan terakhir melawan Kamboja, 19 Desember 2021.
Sementara timnas Indonesia akan melawan Malaysia pada hari yang sama.
Jika timnas Indonesia ingin lolos ke semifinal, skuad besutan Shin Tae-yong harus menang atau bermain imbang melawan Malaysia.
Editor | : | Metta Rahma Melati |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar