Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Piala AFF 2020 - Man of The Match Timnas Indonesia vs Vietnam

By Wila Wildayanti - Rabu, 15 Desember 2021 | 23:36 WIB
Para pemain timnas Indonesia melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Laos dalam laga kedua Piala AFF 2020, Minggu (12/12/2021).
Media PSSI
Para pemain timnas Indonesia melakukan selebrasi usai mencetak gol ke gawang Laos dalam laga kedua Piala AFF 2020, Minggu (12/12/2021).

BOLASPORT.COM - Ini man of the match dalam laga timnas Indonesia melawan Vietnam di Grup B Piala AFF 2020.

Timnas Indonesia berhasil menahan imbang Vietnam dengan skor 0-0 dalam laga yang berlangsung di Stadion Bishan, Singapura, Rabu (15/12/2021).

Dalam laga ini timnas Indonesia sukses mencatatkan diri dengan cleansheet.

Ini merupakan pertama kalinya Indonesia tak kebobolan sejak tampil di Piala AFF 2020 ini.

Baca Juga: PSIM Yogyakarta Siap Tampil Tanpa Beban Hadapi Dewa United

Tim asuhan Shin Tae-yong pada laga kali ini memang tampil dengan bertahan dari awal hingga akhir.

Walaupun di awal babak kedua timnas Indonesia sempat mencoba melakukan serangan.

Baca Juga: Jika Duel Terwujud, Legenda UFC Percaya McGregor Tak Akan Mampu Habisi Oliveira

Tetapi hingga akhir mereka tak bisa membobol gawang Tran Nguyen Manh.

Permainan timnas Indonesia memang tak seleluasa seperti saat melawan Kamboja

Sebab timnas Indonesia hanya menguasai bola sebanyak 30 persen dari Vietnam.

Baca Juga: Kemenangan Verstappen Juarai Formula 1 2021 dan Rekor-rekor yang Dibuat

Dari statistik yang diunggah akun Instagram PSSI, timnas Indonesia menciptakan satu peluang on target dari 21 tembakan.

Sedangkan untuk passing timnas memiliki 218 dengan akurasi mencapai 73 persen.

Untuk itu, dalam laga timnas Indonesia melawan Vietnam ini, BolaSport.com memilih Alfeandra Dewangga.

Bek timnas Indoensia itu layak menjadi pemain terbaik pada laga ini karena ia tak hanya mampu bermain bertahan saja, tetapi juga membantu melakukan serangan.

Dalam laga ini, Alfeandra Dewangga memang masih dipercaya pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong untuk menjadi starter.

Baca Juga: Respon Elkan Baggott dan Egy Maulana Vikri Usai Timnas Indonesia Imbang Lawan Vietnam

Sejak pertama kali bermain hingga akhir Dewangga bermain dengan bagus dan mampu memotong serangan lawan dengan baik.

Timnas Indonesia memang menerapkan pola permainan 5-4-1 dalam meladeni Vietnam ini. 

Baca Juga: Lawan RANS Cilegon FC, Suporter Persis Solo Bergemuruh di Stadion

Dengan pola permainan ini tentu saja pemain PSIS Semarang ini mendapatkan banyak bantuan dari rekan-rekannya.

Sebab ia juga diduetkan dengan Rizky Ridho dan Fachruddin Aryanto untuk membantu Dewangga menjaga pertahanan timnas.

Permainan bagus ditunjukkan Dewangga sejak awal, bahkan ia beberapa kali berhasil mematikan gerakan Nguyen Tien Linh yang berhasil merangsek ke area pertahanan timnas.

Pertahanan timnas Indonesia bahkan terlihat cukup kokoh hingga akhir pertandingan.

Baca Juga: Kemenangan Verstappen Juarai Formula 1 2021 dan Rekor-rekor yang Dibuat

Sebab saat bola datang menghampiri, Dewangga bisa menahan ataupun membuang bola kapan saja.

Gerakan pemain berusia 20 tahun itu tak hanya leluasa di lini pertahanan saja.

Tetapi, Dewangga juga ikut membantu timnas Indonesia saat memiliki peluang.

Baca Juga: Hasil Piala AFF 2020 - Buka Peluang ke Semifinal, Timnas Indonesia Tahan Imbang Vietnam

Ia juga memberikan umpan-umpan cantik ke depan, baik ke Ezra Walian ataupun Witan Sulaeman.

Dewangga menunjukkan perannya sejak awal baik dalam lini pertahanan dan juga ikut aktif membangun serangan.

Permainan Dewangga memang terlihat mencolo karena selama 25 menit pertama timnas Indonesia dibombardir serangan Vietnam.

Baca Juga: Suporter Bayar 45 Ribu untuk Masuk ke Stadion, PT LIB Sebut Masih Tanggung Subsidi

Dia dan Fachruddin selalu berhasil membuang bola dan tak membiarkan para pemain Vietnam leluasa dalam kekuasaannya.

Padahal dari awal hingga akhir pertandingan Vietnam tak menghentikan serangan.

Baca Juga: Dulu Idolakan Bepe, Rekrutan Anyar Persija kini Beralih ke Eks Pemain Persib

Namun, Dewangga dan pemain belakang bermain cukup rapi dan solid, sehingga timnas Indonesia sukses menjaga kesucian gawang Nadeo Argawinta hingga akhir.

Dengan itu, timnas Indoensia pun masih membuka peluang besar untuk melaju ke babak selanjutnya.

Hasil imbang ini membuat timnas Indonesia harus kerja keras dalam laga menghadapi Malaysia di babak terakhir Grup B nantinya.

 
 
 
View this post on Instagram
 
 
 

A post shared by BolaSport.com (@bolasportcom)

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Metta Rahma Melati
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Terungkap Ngeyelnya Marselino Ferdinan Tak Patuhi Instruksi Formasi Shin Tae-yong tapi Justru Borong Brace Saat Lawan Arab Saudi

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X