Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Hasil Kejuaraan Dunia 2021 - Dejan/Serena Takluk, Wakil Indonesia Habis

By Fauzi Handoko Arif - Kamis, 16 Desember 2021 | 04:00 WIB
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, saat bertanding pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2021 di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol, 13 Desember 2021.
YOHAN NONOTTE/BADMINTON PHOTO
Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, saat bertanding pada babak pertama Kejuaraan Dunia 2021 di Palacio de los Deportes Carolina Marin, Huelva, Spanyol, 13 Desember 2021.

BOLASPORT.COM - Pasangan ganda campuran Indonesia, Dejan Ferdinansyah/Serena Kani, gagal melangkah ke babak 16 besar Kejuaraan Dunia 2021.

Perjuangan Dejan Ferdinansyah/Serena Kani sebagai satu-satunya wakil Indonesia harus terhenti di babak 32 besar. Hal itu membuat wakil Merah-Putih sudah habis.

Dejan Ferdinansyah/Serena Kani pasalnya mendapatkan kesulitan ketika menghadapi wakil Jerman, Mark Lamsfuss/Isabel Lohau, di Huelva, Spanyol, Rabu (15/12/2021) atau Kamis dini hari.

Bertanding dalam tiga gim, Dejan/Serena kalah dari Mark Lamsfuss/Isabel Lohau yang merupakan unggulan ke-11 dengan skor 18-21, 21-18, 16-21.

Mark Lamsfuss/Isabel Lohau selanjutnya akan menghadapi Hoo Pang Ron/Cheah Yee See (Malaysia) pada babak 16 besar.

Baca Juga: Tanpa Marc Marquez, Honda Kehilangan Arah Kembangkan Motor RC213V?

Jalannya pertandingan

Dejan Ferdinansyah/Serena Kani dan Mark Lamsfuss/Isabel Lohau memulai gim pertama dengan sama-sama memetik poin 1-1.

Setelah itu, Dejan/Serena mengalami kesulitan menembus pertahanan Lamsfuss/Lohau dan kemudian tertinggal.

Keuntungan didapatkan Dejan/Serena. Memanfaatkan kelengahan Lamsfuss/Lohau, pasangan Indonesia itu menyusul dari 4-5 menuju 7-5.

Dejan/Serena kemudian memegang kendali permainan. Mereka mampu mencuri poin melalui sontekan masuk dan kegagalan pengembalian Lamsfuss/Lohau.

Melalui pengembalian Lamsfuss/Lohau yang melebar, Dejan/Serena mampu unggul 11-6 pada interval gim kesatu.

Baca Juga: Kejuaraan Dunia 2021 - Absen karena Covid-19, HS Prannoy Berusaha Bangkit

Setelah jeda interval, Lamsfuss/Lohau berhasil memperkecil kedudukan setelah pertahanan Dejan/Serena banyak bolongnya.

Kedua pasangan kemudian memiliki selisih dua poin dengan keunggulan masih dipegang Dejan/Serena pada 13-11.

Dejan/Serena banyak mati sendiri dan pertahanan mereka dieksploitasi oleh Lamsfuss/Lohau untuk menyamakan kedudukan menjadi 15-15.

Setelah itu, Dejan/Serena tertinggal. Lamsfuss/Lohau berhasil mendahului 17-19 usai memanfaatkan poin masuk.

Dejan/Serena sempat mendekat. Namun, Lamsfuss/Lohau langsung memastikan kemenangan pada gim pertama 18-21.

Baca Juga: Tyson Fury Katakan Alasan Mike Tyson sebagai Sosok Petinju Istimewa

Dejan/Serena kembali mengalami kesulitan mengimbangi taktik Lamsfuss/Lohau pada gim kedua. Pasangan Indonesia itu kemudian tertinggal 3-6 dari Lamsfuss/Lohau.

Kesalahan bertubi-tubi dilakukan Lamsfuss/Lohau. Dejan/Serena alhasil mendapat keuntungan untuk menyusul menjadi 7-6.

Dejan/Serena sempat mengimbangi permainan Lamsfuss/Lohau. Sayangnya, peluang untuk menyusul tidak terjadi.

Pasangan dari PB Djarum itu kemudian tertinggal 9-11 pada interval gim kedua.

Baca Juga: Kalau Terlalu Nekat, Charles Oliveira Bisa Bonyok Cepat Dihadapan Musuh Terakhir Khabib Nurmagomedov

Setelah interval gim kedua, kejutan dibuat Dejan/Serena. Mereka berhasil menembus pertahanan Lamsfuss/Lohau untuk berbalik unggul 13-11.

Dejan/Serena bermain agresif setelah itu. Mereka banyak mengeksploitasi pertahanan Lamsfuss/Lohau yang berbuah poin dan menambah keunggulan 17-13.

Sudah sempat unggul, Lamsfuss/Lohau malah menyamakan kedudukan ketika berada di angka 18-18.

Untungnya, Lamsfuss/Lohau tak berhasil mendapatkan poin lagi sehingga Dejan/Serena memenangi gim kedua 21-18.

Baca Juga: Jika Duel Terwujud, Legenda UFC Percaya McGregor Tak Akan Mampu Habisi Oliveira

Setelah sama-sama memenangi satu gim, duel Dejan/Serena vs Lamsfuss/Lohau berlanjut ke gim ketiga.

Keunggulan lebih dulu didapatkan Dejan/Serena dengan skor 2-0 saat mengawali gim ketiga.

Sayangnya, keunggulan Dejan/Serena tak berlangsung lama. Mereka disamakan 4-4.

Pertahanan Dejan/Serena goyah. Mereka kecolongan poin beruntun setelah Lamsfuss/Lohau memanfaatkan sudut sempit.

Dejan/Serena tertinggal 4-8 lalu pengembalian kurang sempurna Lamsfuss/Lohau membuat pasangan Indonesia menyamakan 8-8.

Akan tetapi, Dejan/Serena tidak mampu unggul lagi dan tertinggal 9-11 pada interval gim ketiga.

Baca Juga: Evander Holyfield Tunggu Kepastian Trilogi, Mike Tyson Masih Sembunyi

Dejan/Serena sempat memberikan perlawanan usai jeda interval gim ketiga. Namun, mereka masih belum mampu menyulitkan Lamsfuss/Lohau.

Pasangan Indonesia itu makin tertinggal dengan 11-16 setelah pertahanan mudah ditembus Lamsfuss/Lohau.

Tertinggal jauh tak membuat Dejan/Serena menyerah begitu saja. Mereka memangkas menjadi selisih satu poin pada 16-17.

Sejak saat itu, Dejan/Serena tak bisa berbuat apa-apa lagi. Kemudian pasangan Indonesia itu kalah 16-21.

Baca Juga: Kalah dari Charles Oliveira, Dustin Poirier Punya Mental Lemah

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Dwi Widijatmiko
Sumber : Vidio.com, tournamentsfotware.com
REKOMENDASI HARI INI

Satu Partner Cristiano Ronaldo Hilang, Al Nassr Akhirnya Kalah

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
6
15
2
Man City
6
14
3
Arsenal
6
14
4
Chelsea
6
13
5
Aston Villa
6
13
6
Fulham
6
11
7
Newcastle
6
11
8
Tottenham
6
10
9
Brighton
6
9
10
Nottm Forest
6
9
Klub
D
P
1
Borneo
10
21
2
Persebaya
10
21
3
Persib
10
20
4
Bali United
10
20
5
Persija Jakarta
10
18
6
Arema
11
18
7
PSM
11
18
8
PSBS Biak
10
15
9
Persik
10
15
10
Persita
10
15
Klub
D
P
1
Barcelona
13
33
2
Real Madrid
12
27
3
Atlético Madrid
13
26
4
Villarreal
12
24
5
Osasuna
13
21
6
Athletic Club
13
20
7
Real Betis
13
20
8
Real Sociedad
13
18
9
Mallorca
13
18
10
Girona
13
18
Klub
D
P
1
Napoli
10
25
2
Inter
10
21
3
Atalanta
10
19
4
Fiorentina
10
19
5
Lazio
10
19
6
Juventus
10
18
7
Udinese
10
16
8
Milan
9
14
9
Torino
10
14
10
Roma
10
13
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136
Close Ads X