Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Duel Para Juara, Italia versus Argentina Resmi Digelar Juni 2022

By Rebiyyah Salasah - Kamis, 16 Desember 2021 | 15:00 WIB
Duel para juara antara timnas Italia versus timnas Argentina resmi akan digelar pada Juni 2022.
TWITTER.COM/ROBYMANCIO
Duel para juara antara timnas Italia versus timnas Argentina resmi akan digelar pada Juni 2022.

BOLASPORT - Duel para juara antara timnas Italia versus timnas Argentina resmi akan digelar pada Juni 2022.

Duel antara kampiun EURO 2020, Italia, melawan juara Copa America 2022, Argentina, akan terlaksana pada 1 Juni 2022.

Pertandingan Italia versus Argentina bertajuk 'Finalissima' ini bakal dilangsungkan di London, Inggris.

Kepastian bakal terselenggaranya duel Italia versus Argentina ini diumumkan oleh badan sepak bola Eropa, UEFA, pada Rabu (15/12/2021).

UEFA belum mengkonfirmasi tempat berlangsungnya duel, tapi Stadion Wembley disebut sebagai tempat yang paling berpotensi jadi arena pertemuan Lionel Messi dkk. dan Jorginho cs.

Baca Juga: Play-off Piala Dunia 2022 - Roberto Mancini: Italia dan Portugal Ingin Saling Menghindari

Adapun UEFA mengatakan telah memperbarui kerja sama dan nota kesepakatan dengan badan sepak bola Amerika Selatan, Conmebol, sampai 2028.

Selain itu, kedua organisasi besar ini juga akan berbagi kantor di London mulai awal 2022.

"Ada sejarah panjang kerja sama antara UEFA dan Conmebol, yang bisa disaksikan dengan adanya kompetisi seperti Artemio Franchi Trophy dan Piala Interkontinental," kata Presiden UEFA, Aleksander Ceferin, dikutip BolaSport.com dari laman resmi UEFA.

"Dengan penuh kebanggaan kami meluncurkan kembali kejuaraan prestisius antarnegara untuk memuaskan pecinta sepak bola di seluruh dunia."

"Kami sangat menantikan untuk mengeksplorasi peluang baru bersama dan kami sangat menantikan Finalissima di London pada Juni 2022," tuturnya lagi.

Baca Juga: Dapat Kesempatan Lawan Bali United di Kandang Lawan, Aji Santoso: Lebih Menantang

Artemio Franchi Trophy sendiri pernah digelar pada 1985 dan 1993 untuk mempertemukan juara EURO dan pemenang Copa America.

Sementara itu, Piala Interkontinental merupakan ajang pertemuan antara pemenang Liga Champions dan juara Copa Libertadores.

"Final antara Argentina dan Italia pada 1 Juni 2022 di London akan diikuti oleh acara olahraga level atas lainnya, sebagaimana layaknya tradisi sepak bola Amerika Selatan dan Eropa," tutur Presiden Conmebol, Alejandro Dominguez.

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Bagas Reza Murti
Sumber : UEFA.com
REKOMENDASI HARI INI

Kenneth Jonassen Gantikan Hendrawan, Tunggal Putra Malaysia Diharapkan Ikuti Jejak Viktor Axelsen dan Anders Antonsen

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136