Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Honda Berubah Total, Adik Marc Marquez Yakin Konstan di Delapan Besar

By Agung Kurniawan - Jumat, 17 Desember 2021 | 17:45 WIB
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya, Sabtu (5/6/2021)
twitter.com/lcr_team
Pembalap LCR Honda, Alex Marquez saat tampil pada hari kedua MotoGP Catalunya, Sabtu (5/6/2021)

BOLASPORT.COM - Adik Marc Marquez, Alex Marquez berharap bisa tampil lebih baik pada musim depan seiring perubahan Honda.

Alex Marquez yang membela tim satelit Honda yakni LCR Honda meraih hasil kurang memuaskan pada MotoGP 2021.

Pengembangan RC213V yang dinilai salah arah membuat Alex Marquez tak mampu tampil kompetitif secara konsisten.

Hasil terbaik yang diraih Alex Marquez sepanjang musim 2021 adalah finis di urutan keempat dalam GP Algarve.

Baca Juga: Akhirnya Direnovasi, Medan Pertempuran Sengit Rossi Vs Stoner Bisa Kembali ke MotoGP

Setelah musim kompetisi berakhir, pembalap asal Spanyol tersebut merasa optimistis menyongsong tahun depan.

"Saya pikir musim 2022 mendatang akan berjalan menarik," kata Alex Marquez, dilansir BolaSport.com dari Motosan.

Hal tersebut karena Alex Marquez telah mencoba prototipe RC213V terbaru pada sesi tes pramusim di Sirkuit Jerez, Spanyol.

Usai mengaspal pada sesi itu, juara dunia Moto2 musim 2019 tersebut merasa motor Honda telah banyak berubah.

Baca Juga: Kritikan Menohok Yamaha, Mental Juara Maverick Vinales Dipertanyakan

"Honda telah mengubah motornya dengan konsep yang sama sekali berbeda, saya sudah mengujinya di Jerez," kata Alex Marquez.

"Saya katakan itu menarik karena sejak awal itu adalah motor yang karakternya tidak kami ketahui," imbuhnya.

Meski sinyal-sinyal positif sudah didapat, adik pembalap Repsol Honda, Marc Marquez itu menegaskan masih harus bekerja keras lagi.

"Kami telah memenangkan banyak hal dan kami telah kehilangan yang lain," ucap Alex Marquez menjelaskan.

Baca Juga: Suzuki Masih Percaya Joan Mir Mampu Rebut Gelar MotoGP Lagi

"Kami harus menyelesaikan pemahaman dan kami memiliki banyak pekerjaan di depan kami."

"Tapi seperti yang saya katakan, waktunya bagus dan ini adalah hal yang positif," tuturnya menambahkan.

Dengan sinyal-sinyal positif ini, Alex Marquez berharap bisa konsisten bertarung di delapan besar pada MotoGP 2022 mendatang.

"Kami berharap untuk menjadi jauh lebih teratur dan berada di 8 besar pada 2022," kata Alex Marquez.

Baca Juga: Takhtanya Diambil, Ini Resolusi Joan Mir pada MotoGP 2022

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : Motosan.es
REKOMENDASI HARI INI

Selhurst Park Sulit Ditaklukkan, London Masih Jadi Tempat Terkutuk buat Man United

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
5
12
2
Man City
4
12
3
Aston Villa
5
12
4
Chelsea
5
10
5
Arsenal
4
10
6
Newcastle
5
10
7
Brighton
4
8
8
Fulham
5
8
9
Nottm Forest
4
8
10
Tottenham
5
7
Klub
D
P
1
Borneo
5
13
2
Persebaya
5
13
3
Bali United
6
11
4
PSM
6
11
5
Persib
5
9
6
Persija Jakarta
5
8
7
Persik
5
8
8
Dewa United
6
7
9
Persita
5
7
10
Barito Putera
5
7
Klub
D
P
1
Barcelona
5
15
2
Real Madrid
6
14
3
Atlético Madrid
5
11
4
Villarreal
5
11
5
Alavés
6
10
6
Athletic Club
6
10
7
Osasuna
6
10
8
Celta Vigo
5
9
9
Real Betis
5
8
10
Mallorca
6
8
Klub
D
P
1
Torino
5
11
2
Udinese
4
10
3
Napoli
5
10
4
Juventus
5
9
5
Empoli
5
9
6
Inter
4
8
7
Lazio
4
7
8
Atalanta
4
6
9
Verona
5
6
10
Milan
4
5
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
312
2
F. Bagnaia
305
3
M. Marquez
259
4
E. Bastianini
250
5
B. Binder
161
6
P. Acosta
152
7
M. Viñales
139
8
A. Espargaro
119
9
F. Di Giannantonio
119
10
A. Marquez
114
Close Ads X