BOLASPORT.COM - Jadwal Liga Italia pekan ini menyajikan misi AC Milan cegah Inter Milan juara paruh musim, dan Juventus yang sibuk mencapai zona antarklub Eropa di klasemen.
Inter Milan selangkah lagi merengkuh titel tak resmi sebagai juara paruh musim Liga Italia, atau yang biasa disebut juga juara musim dingin (Campione d'Inverno).
Status itu bisa diraih Inter Milan paling cepat pekan ke-18 ini dengan dua syarat.
Ketentuan pertama sudah dipenuhi, yaitu meraih kemenangan atas Salernitana.
Jumat (17/12/2021), tak tanggung-tanggung, armada racikan Simone Inzaghi menggilas tim juru kunci klasemen Serie A dengan skor 5-0.
Adapun syarat kedua tergantung hasil akhir pertandingan AC Milan vs Napoli yang digelar dua hari kemudian.
Baca Juga: Hasil Lengkap dan Jadwal Coppa Italia - Shevchenko Reuni Jilid 2 dengan AC Milan
Minggu (19/12/2021) atau Senin dini hari WIB, sang rival sekota menjamu Napoli dalam duel head to head sebagai rival langsung Inter di jalur scudetto.
Inter Milan sudah bisa dibilang mengamankan juara paruh musim dengan syarat AC Milan seri atau kalah di San Siro nanti.
Saat ini, Inter Milan memuncaki klasemen dengan 43 poin dari 18 partai.
AC Milan menguntit di bawahnya dengan 39 poin dari 17 laga, disusul Atalanta (37) dan Napoli (36).
Sekalipun Inter kalah di pekan ke-19 kontra Torino yang tepat menandakan separuh jalan kompetisi, Milan (jika seri dengan Napoli) dan Atalanta maksimal sebatas diproyeksikan meraih 43 angka juga.
Campione d'Inverno dapat dikatakan tetap milik Inter karena cenderung mustahil mereka bisa melampaui selisih gol Nerazzurri yang saat ini unggul jauh (+33 gol berbanding +17).
Karena itu, tak ada cara lain bagi AC Milan untuk mencegah rival sekotanya melaju lebih jauh di puncak klasemen selain dengan kemenangan atas Napoli.
Sementara itu, Atalanta justru berpeluang menyalip Rossoneri ke posisi kedua jika menang atas AS Roma.
La Dea dijadwalkan menjamu pasukan Jose Mourinho yang belum konsisten, Sabtu (18/12/2021) pukul 21.00 WIB.
Pada hari yang sama, Juventus mengincar satu kursi di zona antarklub Eropa.
Bianconeri kebagian bertandang ke Bologna, pukul 00.00 dini hari nanti WIB.
Baca Juga: Imbang Lawan Venezia, Permainan Juventus Bikin Massimiliano Allegri Geleng-geleng Kepala
Saat ini Juve masih menduduki peringkat ketujuh dengan 28 poin, setara dengan AS Roma.
Jika sukses menghajar Bologna disertai kekalahan Roma dan Fiorentina, Alvaro Morata dkk bakal naik dua tangga ke peringkat kelima.
Itulah posisi tertinggi yang pernah mereka tempati musim ini.
Hasil dan Jadwal Liga Italia Pekan 18
Jumat (17/12)
- Lazio 3-1 Genoa
- Salernitana 0-5 Inter Milan
Sabtu (18/12)
Minggu (19/12)
- Fiorentina vs Sassuolo (18.30 WIB)
- Spezia vs Empoli (21.00)
- Sampdoria vs Venezia (Senin, 00.00 WIB)
- Torino vs Verona (00.00)
- AC Milan vs Napoli (02.45)
Klasemen Liga Italia
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | Legaseriea.it |
Komentar