BOLASPORT.COM - Tammy Abraham mencetak gol 55 detik dalam pesta gol AS Roma yang membuat Atalanta takluk untuk kali pertama sejak 2017.
AS Roma menghadapi Atalanta dalam laga pekan ke-18 Liga Italia 2021-2022, Sabtu (18/12/2021) mulai pukul 21.00 WIB.
Berkunjung ke markas Atalanta di Stadion Gewiss, Bergamo, AS Roma sukses menuntaskan permainan dengan skor 4-1.
Ini menjadi kemenangan pertama Roma atas Atalanta sejak empat tahun lalu.
Sebelumnya, Giallorossi belum pernah mengalahkan La Dea sejak 20 Agustus 2017, saat mereka menang 1-0 di kandang lawan.
Sejak itu, Roma bermain imbang tiga kali dan kalah empat kali dari Atalanta.
Baca Juga: Minta Bantuan Tammy Abraham, Jose Mourinho Ingin Bajak Pemain Chelsea
AS Roma berhasil menuntaskan misi meraih kemenangan pertama dengan berpesta gol ke gawang Atalanta.
Kemenangan itu diwarnai dengan gol 55 detik yang dicetak oleh Tammy Abraham.
Menurut statistik Sofa Score yang dikutip BolaSport.com, Atalanta sebenarnya mendominasi jalannya pertandingan.
Mereka memiliki penguasaan bola mencapai 71 persen.
Dari segi peluang, Atalanta memproduksi 17 tembakan yang 6 di antaranya menuju ke gawang.
Sementara itu, AS Roma menciptakan 8 tembakan dengan 5 mengarah tepat sasaran.
Laga baru berjalan selama 55 detik, AS Roma sukses mengagetkan Atalanta dengan gol Tammy Abraham.
Baca Juga: Carlo Ancelotti: Barcelona Bukan Saingan Real Madrid untuk Saat Ini
Tammy Abraham membuka keunggulan AS Roma setelah berhasil merangsek ke dalam kotak penalti dan melepaskan tembakan kaki kanan.
Upaya Abraham tersebut sebenarnya berhasil dijegal oleh Hans Hateboer sehingga bola melambung sebelum jatuh di gawang Atalanta. AS Roma 1, Atalanta 0.
Pada menit ke-9, AS Roma mengancam gawang Atalanta setelah Jordan Veretout melepaskan tembakan kaki kanan melalui skema tendangan bebas.
Namun, bola tendangan Veretout melambung di atas gawang Atalanta.
Tertinggal satu gol, Atalanta berusaha menekan pertahanan AS Roma.
La Dea mendapatkan peluang emas pada menit ke-19 melalui aksi Nicolo Zaniolo.
Zaniolo menembakkan bola dari dalam kotak penalti, tapi upayanya masih bisa digagalkan Chris Smalling.
Alih-alih menyamakan kedudukan, Atalanta justru kembali kebobolan pada menit ke-27.
Melalui skema serangan balik, Nicolo Zaniolo dan Jordan Veretout bekerja sama untuk mengalirkan bola ke dalam kotak penalti Atalanta.
Zaniolo kemudian berhasil merangsek ke dalam kotak penalti setelah mendapatkan umpan dari Veretout.
Ia lantas melepaskan tembakan kaki kiri dalam kotak 16 yang sukses membuat bola meluncur ke gawang Atalanta. AS Roma semakin unggul 2-0 atas Atalanta.
Pada menit ke-38, Duvan Zapata memiliki kans untuk mengatasi ketertinggalan melalui tandukan dari dalam kotak penalti.
Sial bagi Zapata, bola sundulannya berakhir di samping kiri gawang AS Roma yang dikawal Rui Patricio.
Menjelang berakhirnya babak pertama, atau pada menit ke-45+1', skor berubah menjadi 2-1 setelah Bryan Cristante mencetak gol bunuh diri.
Berawal dari tembakan kaki kanan Luis Muriel dari dalam luar kotak penalti, bola berubah arah setelah mengenai Bryan Cristante dan bersarang di gawang AS Roma.
Babak pertama berakhir dengan keunggulan AS Roma 2-1.
Usai turun minum, Atalanta langsung tampil menekan demi menyamakan kedudukan.
Pada menit ke-68, Atalanta nyaris mengubah skor menjadi 2-2 andai gol sundulan Duvan Zapata tak dianulir VAR (Video Assistant Referee).
Atalanta kembali kebobolan saat laga memasuki menit ke-72 setelah Chris Smalling menghunjamkan bola ke gawang dengan kaki kanannya dari dalam kotak penalti.
Baca Juga: Sergio Aguero Dapat 4 Tawaran Kerja Usai Pensiun Dini, Termasuk dari Manchester City
Kiper Atalanta, Juan Musso, kembali memungut bola dari gawangnya sendiri setelah Tammy Abraham mencetak brace pada menit ke-84.
Tammy Abraham meluncurkan sepakan kaki kanan dari dalam kotak penalti yang sukses bersarang di gawang Musso.
Tertinggal 4 gol, Atalanta berupaya untuk membalas dengan berkali-kali melepaskan serangan.
Namun, tak ada satu pun yang berbuah gol, termasuk peluang Ruslan Malinovskyi pada menit ke-84.
Tembakan kaki kiri Malinovsky dari luar kotak penalti hanya berakhir di atas gawang AS Roma.
Tak ada tambahan gol tercipta sampai wasit Massimiliano Irrati meniup peluit panjang.
AS Roma meraih kemenangan dengan skor 4-1. Atalanta takluk untuk pertama kalinya dari AS Roma sejak 2017.
Baca Juga: Sergio Aguero Dapat 4 Tawaran Kerja Usai Pensiun Dini, Termasuk dari Manchester City
Hasil pertandingan: AS Roma 4-1 Atalanta (Tammy Abraham 1', 82', Nicolo Zaniolo 27', Chris Smalling 72'; Bryan Cristante 45+1-bd)
Susunan pemain Atalanta dan AS Roma:
Atalanta (3-4-3): 1-Juan Musso; 2-Rafael Toloi, 6-Jose Luis Palomino, 19-Berat Djimsiti (9-Luis Muriel 34'); 33-Hans Hateboer (77-Davide Zappacosta 78'), 15-Marten de Roon, 11-Romo Freuler, 13-Giuseppe Pezzella (3-Joakim Maehle 78'); 72-Josip Ilicic (18-Ruslan Malinovskyi 46'), 91-Duvan Zapata, 88-Mario Pasalic (54-Aleksei Miranchik 64')
Pelatih: Gian Piero Gasperini
AS Roma (3-5-2): 1-Rui Patricio; 23-Gianluca Mancini, 6-Chris Smalling, 3-Roger Ibanez; 2-Rick Karsdorp, 17-Jordan Veretout (24-Marash Kumbulla 90'), 4-Bryan Cristante, 77-Henrikh Mkhitaryan (13-Riccardo Calafiori 89'), 5-Matias Vina; 22-Nicolo Zaniolo (14-Eldor Shomurodov 69'), 9-Tammy Abraham (Edoardo Bove 90')
Wasit: Massimiliano Irrati
Editor | : | Ade Jayadireja |
Sumber | : | sofascore.com |
Komentar