BOLASPORT.COM - Turnamen bergengsi bertajuk Jakarta Softball Tournament 2021 akhir selesai sudah pada Minggu (19/12/2021).
Bertanding di GBK Softball Stadium, Senayan, Jakarta Pusat, tim putra Prambors (DKI Jakarta) dan tim putri Warriors (Banten) berhasil keluar sebagai juara.
Pada laga final, tim putra Prambors berhasil mengalahkan Garuda dengan skor 6-4.
Sedangkan tim putri Warriors menang atas Lakidende dengan skor 6-3.
Kapten tim Prambors, Otto Wahyuminarto mengatakan turnamen ini menjadi obat rindu setelah vakum selama dua tahun akibat pandemi.
Sehingga para atlet softball Tanah Air bisa kembali mengasah kemampuannya.
Baca Juga: Hasil Babak I - Harry Kane Buka Puasa, Diogo Jota Batalkan Keunggulan Spurs
"Di masa pandemi ini turnamen sangat sedikit, jadi adanya turnamen ini menjadi obat rindu."
"Teman-teman dari luar daerah jadi bisa ketemu lagi, intinya kita bertanding sambil silaturahmi," ujarnya.
Sementara itu, pemain tim putri Warriors, Isti Dewiyanti mengatakan Jakarta Softball Tournament 2021 ini memiliki peran penting untuk regenerasi atlet.
Baca Juga: Kata Pratama Arhan Usai Jadi Man Of The Match di Laga Timnas Indonesia Vs Malaysia
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar