BOLASPORT.COM - Pelatih Napoli, Luciano Spalletti, mengaku bangga dengan mentalitas anak asuhnya usai membungkam AC Milan di Liga Italia.
Napoli berhasil mencuri tiga poin dari markas AC Milan dalam laga giornata ke-18 Liga Italia 2021-2022.
Bertandang ke San Siro, Senin (20/12/2021) dini hari WIB, Napoli menang tipis 1-0 atas AC Milan.
Menurut data statistik Lega Serie A, I Partenopei tampil sedikit lebih dominan dalam laga tersebut.
Mereka memegang penguasaan bola mencapai 51 persen.
Baca Juga: Dua Faktor yang Buat Eden Hazard Enggan Tinggalkan Real Madrid pada Januari 2022
Selain itu, Napoli juga berhasil melepaskan 11 tembakan yang dua di antaranya mengarah ke gawang AC Milan.
Sementara I Rossoneri membuat 12 peluang dengan dua menuju tepat sasaran.
Napoli sendiri menang berkat gol cepat yang dicetak Eljif Elmas pada menit ke-5.
Memanfaatkan sepak pojok dari Piotr Zielinski, Elmas melepaskan sundulan akurat yang mengarah ke tiang dekat.
Kiper AC Milan, Mike Maignan, tak mampu mengantisipasinya dan harus memungut bola dari gawangnya sendiri.
Baca Juga: Real Madrid Ditahan Imbang Cadiz Tanpa Gol, Carlo Ancelotti Tak Mau Salahkan Siapa Pun
Luciano Spalletti pun tak bisa menutupi rasa kebahagiaannya seusai laga berakhir.
Spalletti mengaku bangga dengan mentalitas yang ditunjukkan anak asuhnya.
Pasalnya, Napoli sempat diragukan bisa mengalahkan AC Milan karena menyongsong laga tersebut dengan catatan 2 kekalahan beruntun di Liga Italia.
"Saya senang kami bekerja sangat keras sebagai satu kesatuan, sehingga semua orang sangat ingin melakukan sesuatu untuk Napoli," kata Spalletti seperti dikutip BolaSport.com dari DAZN.
"Pemain tidak meminta apa pun, mereka menempatkan diri mereka di tangan tim."
"Kami baru saja mengalami dua kekalahan, jadi antusiasme berisiko telah menghilang dan itu bisa membuat baju Anda terasa seperti terbuat dari timah."
"Tapi kami melakukannya dengan baik untuk bertahan di bawah tekanan itu," tuturnya menambahkan.
Baca Juga: Tak Dapat Kartu Merah Usai Tekel Robertson, Begini Tanggapan Kane
Editor | : | Beri Bagja |
Sumber | : | DAZN |
Komentar