BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Singapura pada laga semifinal Piala AFF 2020.
Laga semifinal timnas Indonesia melawan Singapura akan digelar dalam dua leg pada 22 Desember dan 25 Desember 2021 di Stadion Nasional, Singapura.
Timnas Indonesia melaju ke semifinal Piala AFF 2020 dengan status juara Grup B.
Adapun Singapura sukses melangkah ke fase selanjutnya dengan status runner up Grup A.
Jelang pertandingan leg pertama, ada dua keuntungan bagi timnas Indonesia.
Keuntungan pertama adalah kekuatan tim Merah Putih dipastikan bertambah.
Baca Juga: Kualitas Pratama Arhan Bersama Timnas Indonesia Dipuji, Harus Menang Lawan Singapura
Pasalnya, Egy Maulana Vikri dipastikan akan membela timnas Indonesia untuk menghadapi Singapura pada Rabu (22/12/2021).
Berbicara kepada BolaSport.com, Sekjen PSSI, Yunus Nusi, mengatakan bahwa Egy Maulana Vikri dijadwalkan akan berangkat dari Slovakia pada Senin (20/12/2021) malam.
Pemain asal Medan, Sumatera Utara, itu akan tiba di Singapura pada Selasa (21/12/2021).
Baca Juga: Hormat Kepada Shin Tae-yong, Luis Milla Bangga Timnas Indonesia Lolos ke Semifinal Piala AFF 2020
Meski begitu, belum diketahui apakah Egy Maulana Vikri akan diturunkan atau tidak.
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, tentu akan melihat terlebih dahulu kondisi dari eks pemain Persab Brebes tersebut.
Sebelumnya Egy Maulana Vikri baru tidak dilepas FK Senica sejak Piala AFF 2020 bergulir pada 5 Desember 2021.
Baca Juga: Keuntungan timnas Indonesia di Semifinal Piala AFF 2020, Singapura Tak Diperkuat Kapten Tim
Pasalnya, FK Senica membutuhkan tenaga Egy Maulana Vikri untuk melakukan pertandingan sampai libur musim dingin pada 18 Desember 2021.
FK Senica baru melepas Egy Maulana Vikri ke timnas Indonesia pada 19 Desember 2021.
Untung saja timnas Indonesia berhasil lolos ke semifinal Piala AFF 2020.
Baca Juga: Kekuatan Timnas Indonesia Bertambah, Egy Maulana Vikri Segera Berangkat ke Singapura
Egy Maulana Vikri pun kini akan menjadi kekuatan baru bagi timnas Indonesia jelang lawan Singapura.
"Malam ini (Kemarin) Egy Maulana Vikri akan berangkat ke Singapura."
"Egy Maulana Vikri hanya melakukan karantina sampai hasil PCR keluar," ucap Yunus Nusi.
Baca Juga: Gol Elkan Baggott ke Gawang Malaysia Dapat Perhatian Ipswich Town
Keuntungan kedua timnas Indonesia adalah absennya bek sayap inti Singapura, Shakir Hamzah.
Pemain nomor punggung 2 itu dipastikan tidak akan memperkuat Singapura sampai Piala AFF 2020 selesai.
Shakir Hamzah mengalami cedera ligamen aterior cruciatum, ligamen kolateral medial, dan meniskus lutut kanannya.
Cedera itu didapatkan Shakir Hamzah usai bertabrakan ketika Singapura melawan Thailand di Stadion Nasional, Sabtu (18/12/2021).
Dalam laga itu, pemain berusia 29 tahun tersebut mengalami cedera pada menit keenam.
Shakir Hamzah sempat melanjutkan permainan, tetapi hanya bertahan sampai menit ke-12 dan ditarik keluar.
Baca Juga: Nasib Pilu Indonesia dan Thailand, Lolos Semifinal Piala AFF 2020 Tanpa Kibarkan Bendera
Pelatih Singapura, Tatsuma Yoshida, menyayangkan cedera yang didapatkan oleh Shakir Hamzah.
Padahal sejauh ini permainan Shakir Hamzah cukup baik bersama Singapura.
"Kami semua tahu apa yang sudah ia persembahkan untuk tim sejak Juni."
Baca Juga: Piala AFF 2020 - Timnas Indonesia Cetak Lebih Banyak Gol, Park Hang-seo Terima Vietnam Posisi Kedua
"Dia sudah menjadi kepercayaan tim ini dan komitmennya bersama tim sangat besar."
"Shakir telah berkembang menjadi pemain kunci tim ini dan kami akan merasakan ketidakhadirannya baik di dalam ataupun di luar lapangan."
"Namun dia adalah seorang pejuang dan saya berharap terbaik untuk pemulihannya serta saya yakin dia bisa bangkit lebih kuat dalam situasi ini," ucap Tatsuma Yoshida dilansir BolaSport.com dari laman resmi FAS.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar