BOLASPORT.COM - Timnas Indonesia akan menghadapi Singapura pada leg pertama semifinal Piala AFF 2020 di Stadion Nasional, Singapura, Rabu (22/12/2021).
Selanjutnya, laga semifinal leg kedua Piala AFF 2020 yang mempertemukan timnas Indonesia melawan Singapura digelar di Stadion Nasional, Sabtu (25/12/2021).
Pelatih timnas Indonesia, Shin Tae-yong, harus bisa memaksimalkan dengan baik dua pertandingan semifinal Piala AFF 2020.
Target kemenangan harus didapatkan timnas Indonesia demi melaju ke babak final turnamen bergengsi se Asia Tenggara tersebut.
Dalam laga melawan Singapura nanti, Shin Tae-yong sudah memastikan tidak akan menurunkan Egy Maulana Vikri.
Sebab, Egy Maulana Vikri baru saja tiba di Singapura setelah menempuh perjalanan dari Slovakia pada Selasa (21/12/2021).
Baca Juga: Xavi Butuh Sedikit Waktu untuk Perbaiki Barcelona yang Amburadul
Shin Tae-yong meminta Egy Maulana Vikri untuk beristirahat terlebih dahulu.
Tujuannya supaya Egy Maulana Vikri bisa tampil maksimal pada leg kedua semifinal Piala AFF 2020 nanti.
Editor | : | Mochamad Hary Prasetya |
Sumber | : | BolaSport.com |
Komentar