Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Usai Bobol Kiper Berdarah Indonesia pada 513 Hari Lalu, Bernardeschi Akhirnya Bisa Cetak Gol Lagi

By Guntur Aji Bayu Riyanto - Rabu, 22 Desember 2021 | 11:00 WIB
Selebrasi pemain Juventus, Federico Bernardeschi, usai mencetak gol kedua I Bianconeri dalam laga melawan Cagliari di Liga Italia
TWITTER.COM/JUVENTUSFC
Selebrasi pemain Juventus, Federico Bernardeschi, usai mencetak gol kedua I Bianconeri dalam laga melawan Cagliari di Liga Italia

BOLASPORT.COM - Winger Juventus, Federico Bernardeschi, akhirnya kembali mencetak gol di Liga Italia usai kali terakhir melakukannya pada 513 hari lalu dengan membobol gawang kiper berdarah Indonesia.

Federico Bernardeschi menjadi bintang lapangan ketika Juventus bertemu Cagliari pada laga giornata ke-19 Liga Italia 2021-2022.

Bertanding di Allianz Stadium, Selasa (21/12/2021) waktu setempat, Juventus berhasil menang 2-0 atas Cagliari.

Dalam pertandingan tersebut, Federico Bernardeschi sukses menyumbangkan sebiji gol dan satu assist untuk Juventus.

Federico Bernardeschi memberikan assist untuk gol pertama Juventus yang dicetak oleh Moise Kean (menit ke-40').

Baca Juga: Piala AFF 2020 - Pelatih Singapura Soroti Elkan Baggott di Timnas Indonesia Jelang Duel

Berawal dari aksinya di sisi kanan penyerangan, Federico Bernardeschi melepaskan tembakan keras kaki kiri dari luar kotak 16.

Sepakan Bernardeschi berhasil diblok oleh bek Cagliari, Andrea Carboni.

Namun, si kulit bulat justru mengarah kepada Moise Kean yang langsung menanduk bola ke gawang Cagliari.

Sundulan Kean menghujam sisi kanan gawang Cagliari dan membuat kiper Alessio Cragno mati langkah.

Setelah gol Kean, giliran Bernardeschi yang mencatatkan namanya di papan skor.

Menerima umpan Dejan Kulusevski, Bernardeschi melepaskan tembakan kaki kiri dari dalam kotak penalti.

Sepakan Bernardeschi mengoyak jala gawang Cagliari sekaligus memaksa Cragno memungut bola untuk kali kedua.

Baca Juga: 5 Masalah PSG yang Bikin Kepala Pochettino Mau Pecah, Lionel Messi Salah Satu Biang Kerok

Berkat gol tersebut, Bernardeschi pun berhasil mengakhiri paceklik golnya di Liga Italia.

Dilansir BolaSport.com dari Opta Paolo, lesakan ke gawang Cagliari merupakan gol pertama Bernardeschi sejak 513 hari lalu.

Sebelumnya, Bernardeschi kali terakhir mencetak gol saat melawan Sampdoria pada ajang Liga Italia 2019-2020.

Kala itu, Bernardeschi mencetak satu gol ke gawang Sampdoria yang dikawal oleh kiper berdarah Indonesia, Emil Audero.

Gol ke gawang Sampdoria itu pun sekaligus menjadi satu-satunya gol Bernardeschi di Liga Italia pada musim tersebut.

Sementara itu, pada ajang Liga Italia 2020-2021, Bernardeschi tak sekalipun mencetak gol dalam 27 penampilan bareng Juventus.

Baca Juga: Tangan Kanan Juergen Klopp Bingung dengan Jadwal Pertandingan pada Libur Nataru

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Ade Jayadireja
Sumber : Opta Paolo
REKOMENDASI HARI INI

ASEAN Cup 2024 - Suka Persaingan, Gelandang Borneo FC Optimis Masuk Skuad Final Timnas Indonesia

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Fulham
12
18
10
Newcastle
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
13
17
10
Empoli
13
16
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136