Baca berita tanpa iklan. Gabung Bolasport.com+

Terverifikasi Administratif dan Faktual oleh Dewan Pers

Ahsan Nilai Materi Pemain Tim Thomas Cup 2022 Tidak Jauh Berbeda dengan 2020

By Delia Mustikasari - Rabu, 22 Desember 2021 | 19:31 WIB
Tim Thomas Cup Indonesia menang
BADMINTON INDONESIA
Tim Thomas Cup Indonesia menang

BOLASPORT.COM - Tujuh bulan berselang setelah keberhasilan membawa pulang trofi Thomas Cup, Oktober kemarin, Indonesia akan kembali berjuang mempertahankan Thomas Cup pada 2022.

Thomas Cup 2022 rencananya akan digelar pada Mei di Bangkok, Thailand.

Pebulu tangkis ganda putra Indonesia, Mohammad Ahsan, menilai bahwa materi pemain Indonesia untuk Thomas Cup 2022 tidak jauh berbeda dengan skuad Thomas Cup 2020.

"Saya ikut Thomas Cup sejak 2010. Jadi pada 2021 ini menjadi keenam kalinya saya masuk tim Thomas. kata Ahsan dalam konferensi pers virtual penghargaan atlet PB Djarum berprestasi 2021, Rabu (22/12/2021).

Baca Juga: Pujian Kevin dan Keyakinan Daniel Indonesia Menang 3-0 pada Final Thomas Cup 2020

"Pastinya pada 2021, pengin juara karena saya tidak tahu berikutnya masih bisa bermain lagi atau tidak. Saya rasa tim Indonesia juga punya kesempatan untuk jadi juara," ujar Ahsan.

Soal peluang Indonesia pada Thomas Cup 2022, Ahsan menilai bahwa materi pemain tim Thomas Indonesia tidak akan jauh berbeda.

Pada Thomas Cup 2020, Indonesia diperkuat oleh Anthony Sinisuka Ginting, Jonatan Christie, Shesar Hiren Rhustavito, dan Chico Aura Dwi Wardoyo pada nomor tunggal putra.

Ganda putra Indonesia diisi oleh Marcus Fernaldi Gideon/Kevin Sanjaya Sukamuljo, Mohammad Ahsan/Hendra Setiawan, Fajar Alfian/Muhammad Rian Ardianto, dan Leo Rolly Carnando/Daniel Marthin.

"Saya tidak tahu apakah bergabung atau tidak. Peluang ada, tetapi semua tergantung di lapangan karena 50-50. Yang menonton juga tegang. Siapa yang siap, dia yang akan menang," ucap Ahsan.

Baca Juga: Kevin Sanjaya, Mohammad Ahsan, dkk Dapat Bonus Rp 1,25 Miliar dari Djarum

"Keyakinan cukup pada diri sendiri, tetapi saat di lapanagan semua negara juga punya kans. Tim lain lain juga sangat kuat. Dari awal sudah kami rasakan pada penyisihan juga istilahnya sudah kritis lawan Thailand dan Taiwan juga menang tipis," aku Ahsan.

"Hal yang membuat menang, ang pasti dari keyakinan atletnya, Mereka juga punya keyakinan dan kemauan. Kami juga pengin bawa pulang (Thomas Cup), apalagi sudah lama tidak pulang-pulang. Juga ditambah kekompakan tim yang sangat bagus," tutur Ahsan.

Soal target pribadi bersama Hendra pada 2021, Ahsan mengatakan bahwa sudah cukup maksimal pada awal 2021. Namun, Ahsan merasa mengalami penurunan pada akhir tahun.

"Tetapi, kami tetap bersyukur karena kami menghadapi turnamen beruntun. Yang penting, tetap sehat dan smeoga 2022 tetap sehat dan maksimal," aku ganda putra nomor dua dunia ini.

"Saya berpesan kepada atlet muda, jangan cepat puas karena perjalanan mereka masih ada. Harus bersungguh-sungguh. Kalau kalah, jangan putus asa karena semua pemain memiliki potensi," kata Ahsan.

Baca Juga: Kevin Sanjaya Mengaku Lelah Hadapi Turnamen Beruntun Sepanjang 2021 

 

Nikmati berita olahraga pilihan dan menarik langsung di ponselmu hanya dengan klik channel WhatsApp ini: https://whatsapp.com/channel/0029Vae5rhNElagvAjL1t92P

Editor : Delia Mustikasari
Sumber : BolaSport.com
REKOMENDASI HARI INI

Klub Sudah Rilis tapi 4 Pemain Ini Menghilang di Skuad Sementara Timnas Indonesia untuk ASEAN Cup 2024

Komentar

Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE
Laporkan Komentar
Terima kasih. Kami sudah menerima laporan Anda. Kami akan menghapus komentar yang bertentangan dengan Panduan Komunitas dan UU ITE.

YANG LAINNYA

SELANJUTNYA INDEX BERITA

Klasemen

Klub
D
P
1
Liverpool
12
31
2
Man City
12
23
3
Chelsea
12
22
4
Arsenal
12
22
5
Brighton
12
22
6
Tottenham
12
19
7
Nottm Forest
12
19
8
Aston Villa
12
19
9
Newcastle
11
18
10
Fulham
12
18
Klub
D
P
1
Persebaya
11
24
2
Persib
11
23
3
Borneo
11
21
4
Bali United
11
20
5
Persija Jakarta
11
18
6
PSM
11
18
7
PSBS Biak
11
18
8
Arema
11
18
9
Persita
11
18
10
Persik
11
15
Klub
D
P
1
Barcelona
14
34
2
Real Madrid
13
30
3
Atlético Madrid
14
29
4
Villarreal
13
25
5
Athletic Club
14
23
6
Osasuna
14
22
7
Girona
14
21
8
Mallorca
14
21
9
Real Betis
14
20
10
Real Sociedad
14
18
Klub
D
P
1
Napoli
13
29
2
Atalanta
13
28
3
Inter
13
28
4
Fiorentina
13
28
5
Lazio
13
28
6
Juventus
13
25
7
Milan
12
19
8
Bologna
12
18
9
Udinese
12
16
10
Empoli
12
15
Pos
Pembalap
Poin
1
J. Martin
404
2
F. Bagnaia
388
3
M. Marquez
320
4
E. Bastianini
320
5
B. Binder
183
6
P. Acosta
181
7
M. Viñales
163
8
F. Morbidelli
140
9
F. Di Giannantonio
139
10
A. Espargaro
136